Prediksi BRI Liga 1: Persita Tangerang vs Semen Padang 22 September 2024

Prediksi BRI Liga 1: Persita Tangerang vs Semen Padang 22 September 2024
Skuat Semen Padang di BRI Liga 1 2024/2025. (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Bola.net - Persita Tangerang dan Semen Padang akan bertemu di pekan ke-6 BRI Liga 1 2024/2025. Pertandingan Persita Tangerang vs Semen Padang di Stadion Sultan Agung ini dijadwalkan kick-off Minggu, 22 September 2024, jam 15.30 WIB, siaran langsung Indosiar dan live streaming Vidio.

Persita musim ini sudah dua kali menang, sekali seri, dan dua kali kalah (M2 S1 K2). Persita juga baru mencetak dua gol dan kebobolan dua.

Sementara itu, Semen Padang baru sekali menang dan sudah empat kali kalah (M1 S0 K4). Semen Padang mencetak empat gol dan kebobolan empat.

Persita menang 1-0 vs PSIS Semarang berkat gol tunggal Sandro Sakho, imbang 0-0 vs Persija Jakarta, menang 1-0 vs Madura United lewat gol tunggal Marios Ogkmpoe, kemudian kalah masing-masing 0-1 dari Persebaya Surabaya dan Persik Kediri.

Di lain pihak, Semen Padang kalah 1-3 vs Borneo FC, kalah 0-2 vs Bali United, menang 1-0 vs PSS Sleman melalui penalti Kenneth Ikechukwu Ngwoke, lalu kalah 1-2 masing-masing lawan Malut United dan Barito Putera.

Semen Padang sendiri telah memutuskan untuk mengganti pelatih. Eduardo Almeida diangkat sebagai pelatih baru menggantikan Hendri Susilo.

1 dari 5 halaman

Starting XI Terakhir Persita Tangerang dan Semen Padang

Persita Tangerang (4-3-3): Igor Rodrigues; M Jardel, Sandro Sakho, J Guseynov, M Toha; Bruno Cruz, Bae Sin-Yeong, E Muhrom; Y Yafi, M Ogkmpoe, J Brown.

Pelatih: Fabio Lefundes.

Semen Padang (5-3-2): D Indrayana; F Saputra, T Martic, Kim Min-Gyu, J Vargas, A Djin; M Iqbal, K Ikechukwu, M Iqbal; C Stewart, F Juliansyah.

Pelatih: Hendri Susilo.

2 dari 5 halaman

Head to head dan Prediksi Skor Persita Tangerang vs Semen Padang

5 pertemuan terakhir
28/11/18 Semen Padang 3-1 Persita (Liga 2)
25/11/18 Persita 1-0 Semen Padang (Liga 2)
05/09/18 Persita 1-1 Semen Padang (Liga 2)
04/05/18 Semen Padang 1-0 Persita (Liga 2)
07/06/14 Persita 2-4 Semen Padang (Liga 1).

5 pertandingan terakhir Persita Tangerang (M-S-M-K-K)
11/08/24 PSIS Semarang 0-1 Persita (Liga 1)
18/08/24 Persita 0-0 Persija (Liga 1)
24/08/24 Madura United 0-1 Persita (Liga 1)
14/09/24 Persita 0-1 Persebaya Surabaya (Liga 1)
18/09/24 Persik Kediri 1-0 Persita (Liga 1).

5 pertandingan terakhir Semen Padang (K-K-M-K-K)
12/08/24 Semen Padang 1-3 Borneo (Liga 1)
18/08/24 Bali United 2-0 Semen Padang (Liga 1)
26/08/24 Semen Padang 1-0 PSS Sleman (Liga 1)
13/09/24 Malut United 2-1 Semen Padang (Liga 1)
18/09/24 Semen Padang 1-2 Barito Putera (Liga 1).

Prediksi skor akhir: Persita Tangerang 1-1 Semen Padang.

3 dari 5 halaman

Jadwal, Siaran Langsung, dan Live Streaming Persita Tangerang vs Semen Padang

Logo BRI Liga 1 (c) PT LIB

Logo BRI Liga 1 (c) PT LIB

Kompetisi: BRI Liga 1 2024/2025 Pekan 6
Pertandingan: Persita Tangerang vs Semen Padang
Stadion: Sultan Agung
Hari, tanggal: Minggu, 22 September 2024
Jam: 15.30 WIB
Siaran langsung: Indosiar
Live streaming: Vidio

PERHATIAN: Ada beberapa pilihan paket untuk live streaming konten sport di Vidio. Ada paket Platinum dengan harga mulai Rp39.000, dan ada pula paket Diamond (Platinum + Premier League) dengan harga mulai Rp79.000. Harga bisa berubah di luar kebijakan redaksi Bola.net.

4 dari 5 halaman

BRI Liga 1 2024/2025 Pekan 6

Jumat, 20 September 2024
15.30 WIB PSS Sleman 3-1 Arema FC
19.00 WIB PSM Makassar 0-0 PSIS Semarang

Sabtu, 21 September 2024
15.30 WIB Dewa United 3-3 Madura United
19.00 WIB Malut United 1-4 Bali United

Minggu, 22 September 2024
15.30 WIB Persita Tangerang vs Semen Padang - Indosiar, Vidio
19.00 WIB PSBS Biak vs Persebaya Surabaya - Indosiar, Vidio

Senin, 23 September 2024
15.30 WIB Persib Bandung vs Persija Jakarta - Indosiar, Vidio
15.30 WIB Persis Solo vs Persik Kediri - Vidio
19.00 WIB Barito Putera vs Borneo FC - Indosiar, Vidio


BERITA TERKAIT

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR

LATEST UPDATE

LATEST EDITORIAL