
Bola.net - Barito Putera berhasil mengalahkan Persebaya Surabaya pada pekan ke-29 BRI Liga 1 2022/2023. Laskar Antasari menang dengan skor tipis 2-1 di Stadion Demang Lehman, Martapura, Kamis (09/03/2023).
Dua gol kemenangan Barito Putera dicetak Yuswanto Aditya (33') dan Renan Silva (80'). Sementara Persebaya membalas satu gol lewat Ahmad Nufiandani pada menit 53'.
Kemenangan Barito Putera tidak lepas dari strategi yang disiapkan oleh sang pelatih Rahmad Darmawan. Dia sudah menekankan kepada pemainnya agar tidak memberikan ruang gerak kepada pemain Persebaya.
"Kami kemarin memang sudah membekali pemain untuk bermain lebih dalam, lebih rapat, lebih squeeze. Karena memang Persebaya punya kualitas," ungkapnya dalam sesi jumpa pers usai pertandingan.
RD, sapaan akrabnya menyebut Persebaya sebagai tim dengan ball possession dan kombinasi play terbaik di Liga Indonesia. Dia pun mencoba menggunakan formasi berbeda yakni 4-1-4-1.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Solid di Sepertiga Lapangan Tengah
Dijelaskan RD, pada babak pertama dia menekankan pemainnya agar lebih kuat di tengah. Sehingga, para penggawa Barito Putera lebih banyak menunggu sebelum turun minum.
"Di babak pertama praktis memang kami hanya fokus kepada apa yang saya sampaikan untuk anak-anak benar solid di sepertiga lapangan tengah dan di tengah lapangan sendiri," lanjut RD.
"Akhirnya anak-anak menjadi kurang berani menguasai bola keluar menyerang dengan mungkin terlalu berpikir untuk mengantisipasi kelebihan lawan, dan kami sukses mencuri satu gol lewat set piece," sambungnya.
Pergantian Pemain

Pada babak kedua, Barito Putera mengubah permainan dengan mencoba keluar menyerang. Strategi tersebut harus dibayar mahal karena gawang Laskar Antasari dibobol Persebaya.
"Ketika kami melakukan serangan tentu risikonya adalah ada ruang kosong yang bisa dimanfaatkan oleh lawan, itu sebuah risiko dari strategi, akhirnya kami harus bisa kemasukan 1 gol," RD menambahkan.
"Alhamdulillah kami terus melakukan evaluasi dan masuknya Dendi (Maulana) dan si Selamet (Budiono) tadi cukup memberi dampak yang signifikan, kami mampu membuat satu gol," tandasnya.
Klasemen BRI Liga 1 2022/2023
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Renan Alves Jadi Mesin Gol Barito Putera, Rahmad Darmawan Beri Pujian
Bola Indonesia 10 Maret 2023, 02:02
-
Persebaya Coba Manfaatkan Absennya 3 Pemain Kunci Barito Putera
Bola Indonesia 8 Maret 2023, 12:19
-
Termasuk Rahmad Darmawan, Ini yang Diwaspadai Arema FC dari Barito Putera
Bola Indonesia 17 Februari 2023, 21:36
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR