
Bola.net - Persija Jakarta berhasil mengakhiri puasa kemenangan mereka. Tim berjulukan Macan Kemayoran ini akhirnya memetik poin penuh untuk pertama kalinya dalam lima laga terakhir.
Persija Jakarta berhasil mengatasi perlawanan PSIS Semarang 2-1 pada pekan ke-18 Shopee Liga 1 2019 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (15/9/2019).
Kemenangan ini membuat skuat Persija kembali percaya diri. Target untuk keluar dari papan bawah pun diusung.
Raihan tiga poin pun membuat posisi pelatih Julio Banuelos aman. Sebelumnya, manajemen Persija Jakarta telah memberikan ultimatum kepada arsitek asal Spanyol tersebut.
"Di tim ini tak pernah ada masalah apapun. Tapi, ini memang sebagian dari proses. Kami percaya, proses itu pasti akan lebih baik ke depannya untuk tim," kata gelandang Persija Jakarta, Riko Simanjuntak.
"Sejak saya hadir di Persija Jakarta, sampai hari ini, tidak pernah ada masalah satupun di dalam tim, karena kami selalu kompak, selalu bereuforia," imbuhnya.
Peran Pemain Senior
Riko menerangkan, peran pemain senior di Persija Jakarta seperti Bambang Pamungkas dan Ismed Sofyan berpengaruh terhadap mental rekan-rekannya. Meski masih berada di papan bawah, pemain berusia 27 tahun ini percaya timnya akan bangkit.
"Kami punya pemain-pemain senior yang sangat mendidik. Walaupun dalam keadaan tegang seperti ini, mereka selalu mencairkan suasana," kata Riko.
Disadur dari: Bola.com/Penulis Muhammad Adiyaksa/Editor Wiwig Prayugi
Published: 16 September 2019
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija Mendepak 2 Pemain di Deadline Bursa Transfer Liga 1
Bola Indonesia 16 September 2019, 18:51
-
Setelah Rachmad Hidayat, Persija Akan Datangkan 1 Pemain Lagi
Bola Indonesia 16 September 2019, 17:39
-
Riko Simanjuntak Sebut Persija dalam Proses Menuju Kebangkitan
Bola Indonesia 16 September 2019, 09:42
-
Kemenangan Persija Bukan karena Ultimatum Manajemen kepada Banuelos
Bola Indonesia 15 September 2019, 23:37
-
Meski Hanya Menang 2-1 atas PSIS, Banulos Sebut Persija Sudah Maksimal
Bola Indonesia 15 September 2019, 23:27
LATEST UPDATE
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
-
Pemain Cedera Saat Bela Negara di Jeda Internasional: Apakah Klub Dapat Ganti Rugi?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:10
-
Martin Odegaard Kembali: Akankah Mikel Arteta Tetap Memberinya Kebebasan Bergerak?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:03
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR