
Bola.net - Tidak dikeluarkannya izin keramaian dari Mabes Polri bukan hanya untuk Shopee Liga 1, tetapi juga Liga 2 2020. Sedianya, kompetisi kasta kedua sepak bola di Tanah Air itu akan digulirkan beberapa pekan setelah kick-off Liga 1.
Namun dengan tidak diberikannya izin keramaian untuk Liga 1, maka kompetisi turunannya juga terhambat. Hal ini seperti disampaikan Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan, dalam jumpa pers di Kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Senayan, Jakarta, Selasa (29/9).
“Turunan ke bawahnya, Liga 2 juga sama. Jadi itu izin keramaian sama artinya untuk Liga 1 dan Liga 2,” ujar Iwan Bule, sapaan akrab Mochamad Iriawan.
Seperti diketahui, Liga 2 rencananya akan dilanjutkan dengan mengubah format kompetisi. Dari yang sebelumnya dibagi ke dalam dua wilayah dan diselenggarakan dengan format kandang tandang, kini dipecah beberapa grup dan digelar menggunakan sistem home tournament.
Pembagian grup dan tuan rumah penyisihan grup pun telah dilakukan. Nantinya, juara dan runner-up akan lolos ke babak delapan besar. Setelah itu, dua tim terbaik berhak promosi ke Liga 1 2021.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Lebih Seru
Adanya tiket promosi yang diperebutkan membuat tensi pertandingan di Liga 2 bakal lebih tinggi. Bahkan sejak penyisihan grup.
Ditambah lagi tidak ada degradasi, sehingga semua tim bisa fokus untuk lolos sampai menjadi finalis. Yang berarti mampu mengamankan tiket promosi.
Namun dengan keputusan penundaan ini, persiapan tim Liga 2 yang sudah dilakukan terpaksa diprogram ulang. Walaupun belum diketahui kapan jadinya dilanjutkan.
Hal ini berbeda dengan Liga 1 2020. Sebab, PSSI berharap dan meminta kepada Mabes Polri untuk membuka blokade perizinan keramaian pada November mendatang.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Pelatih Kiper Arema FC: Tak Mau Berlatih Keras, Kiper Asing Jangan Harap Main
- Tes Swab Ketiga, Pemain dan Official PSIS Bebas Covid-19
- Lanjutan Shopee Liga 1 2020 Terancam Tertunda, Pelatih Arema FC Tak Mau Mengeluh
- Ihwal Lanjutan Shopee Liga 1 2020, Persipura Patuh Keputusan Pemerintah
- Lanjutan Shopee Liga 1 2020 Masih Buram, Ini Kata Arema FC
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menpora Apresiasi Keputusan PSSI yang Menunda Shopee Liga 1
Bola Indonesia 29 September 2020, 20:59 -
Drama Menit-menit Terakhir Kelanjutan Shopee Liga 1 2020 Tidak Dapat Ijin Kepolisian
Bola Indonesia 29 September 2020, 18:23 -
Shopee Liga 1 Tak Mendapatkan Izin Mabes Polri, Liga 2 Juga Terdampak
Bola Indonesia 29 September 2020, 14:30 -
Sikap Madura United Atas Penundaan Gelaran Shopee Liga 1 2020
Bola Indonesia 29 September 2020, 14:13 -
Shopee Liga 1 2020 Gagal Dilanjutkan Oktober, PSSI Minta Diundur Satu Bulan
Bola Indonesia 29 September 2020, 13:54
LATEST UPDATE
-
MU vs Sunderland: Ruben Amorim Berharap Tuah 2 Pemain Setan Merah Ini
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 18:32 -
Diikuti 8 Tim, Saksikan Keseruan Final Four Livoli Divisi Utama 2025 Eksklusif di MOJI
Voli 4 Oktober 2025, 17:07 -
Liverpool Harus Perbaiki Performa Tandang untuk Bisa Bersaing di Semua Kompetisi
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:52 -
Real Madrid Temukan Duet Emas Baru: Mbappe dan Guler
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 16:43 -
Duel Panas Chelsea vs Liverpool di Stamford Bridge, Ujian Berat untuk The Reds
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:19 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Indonesia 2025 di Vidio, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika 2025, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR