
Bola.net - Persebaya Surabaya resmi mengenalkan Slavko Damjanovic sebagai pemain asing baru untuk BRI Liga 1 2024/2025. Slavko membuat Bajul Ijo kini punya enam pemain asing.
Persebaya secara resmi mengumumkan kedatangan Slavko pada hari Sabtu, 6 Juli 2024.
"Slavko Damjanovic resmi menjadi pemain asing keenam Persebaya untuk mengarungi Liga 1 2024/2025. Tadi malam, Slavko sudah berkeliling Kota Surabaya, makan malam merasakan kuliner Kota Pahlawan untuk kali pertama," demikian bunyi pernyataan resmi klub.
"Ia juga mampir ke sejumlah titik mural yang ikut lomba mural. Slavko yang berasal dari Montenegro, bermain pada posisi center back. Ia memiliki tinggi 189 cm. Musim lalu merasakan gelar juara di kasta tertinggi Liga India."
"Selamat datang di Surabaya Slavko, selamat bergabung keluarga besar Persebaya. Mari bawa Persebaya terbang tinggi, dibangun dari pertahanan yang tangguh."
Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Nama Slavko Damjanovic Masih Asing
Slavko Damjanovic sebelumnya sudah santer dikabarkan bergabung dengan Persebaya selama beberapa pekan terakhir. Dia disiapkan untik menambah kekuatan lini belakang Bajul ijo.
Nama Slavko Damjanovic tentu masih sangat asing bagi pecinta sepak bola Indonesia. Sebab, dia tercatat banyak membela klub negaranya, dan beberapa musim terakhir tercatat berkarier di India.
Slavko Damjanovic kemungkinan akan jadi satu-satunya pemain asing yang berposisi sebagai pemain belakang Persebaya. Sebab, lini pertahanan kemungkinan akan lebih banyak mengandalkan pemain lokal.
Persebaya Sudah Punya 6 Pemain Asing

Pelatih Persebaya, Paul Munster, berharap keberadaan para pemain asing bisa melahirkan persaingan dengan pemain lokal. Para pemain lokal juga diharapkan mampu belajar banyak dari pemain asing.
“Ini merupakan persaingan yang bagus bagi pemain lokal, karena mereka tahu bahwa mereka sekarang harus berjuang. Sekarang persaingannya banyak, karena tahun ini kami fokus pada kualitas, bukan kuantitas,” kata Munster.
Jumlah pemain asing Persebaya kini jadi enam. Sebelum Slavko, Persebaya lebih dulu memperkenalkan Flavio Silva, Bruno Moreira, Francisco Rivera, Gilson Costa, dan Mohammed Rashid.
Disadur dari Bola.com: Aditya Wany/Wiwig Prayugi, 6 Juli 2024
Baca ini juga ya Bolaneters:
- Arema FC Perkenalkan Pemain Anyar, Kiper Asal Brasil dan Akamsi yang Pulang Kampung
- Bangun Tim Jelang Musim 2024/2025, PSBS Biak Habiskan Lebih dari Rp40 Miliar
- Pulangkan Para Putra Daerah, PSBS Biak Siap Pinang Jeam Kelly Sroyer dari Persik Kediri
- Ini Dia Tujuan Mulia PSBS Biak Rekrut Juan Esnaider Sebagai Pelatih
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Perkuat Tim di Liga 1 2024/25, Persebaya Kontrak Dua Amunisi Baru
Bola Indonesia 7 Juli 2024, 18:11
LATEST UPDATE
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR