
Bola.net - Madura United berusaha tetap menjaga komunikasi dengan para pemainnya saat tidak ada sepak bola seperti sekarang. Itu diutarakan oleh pelatih Rahmad Darmawan (RD). Menurut RD, itu penting untuk menjaga mental mereka.
Skuad Laskar Sape Kerap tidak memiliki agenda mengingat kompetisi dihentikan hingga 29 Mei akibat pandemi virus corona. Berbeda dari klub lain, Madura United memutuskan membebastugaskan pemain-pemainnya hingga waktu yang tidak ditentukan.
“Kami tidak ada penugasan khusus, kami hanya terus mengingatkan pemain untuk latihan sendiri. Habis mau bagaimana lagi, latihan secara grup juga rentan kan,” kata RD.
Biasanya, klub-klub peserta Shopee Liga 1 2020 lainnya memberi tugas kepada pemainnya agar bisa menjaga kondisi fisik. Durasi panjang masa libur ini diprediksi berdampak pada pemain, baik secara fisik maupun mental.
Menunggu Situasi Kondusif

Semua pemain Madura United dipersilakan pulang ke keluarga masing-masing sembari menunggu situasi kembali kondusif. Meskipun demikian, RD bakal terus memantau aktivitas para pemainnya.
Rahmad Darmawan menilai komunikasi menjadi sangat penting dengan situasi yang terjadi saat ini. Fenomena ini berimbas kepada mental pemain. Tidak mudah bagi seorang pemain meninggalkan pekerjaan mereka dalam waktu yang sangat lama, apalagi tanpa kepastian seperti ini.
“Saling mendukung menjadi salah satu cara untuk menguatkan satu sama lain. Yang pasti kami terus berusaha memompa semangat pemain lewat pesan atau komunikasi dengan mereka,” imbuh pelatih Madura United berusia 53 tahun itu.
Pemain Asing Mudik

Sebelumnya, klub asal Pulau Garam tersebut menetapkan libur aktivitas hingga 14 April 2020. Namun, manajemen klub memperpanjang masa libur hingga 29 Mei 2020 setelah adanya keputusan dari PSSI.
Keputusan Madura United meliburkan skuatnya hingga 29 Mei merupakan jalan yang positif. Pemerintah melalui BNPB sudah lebih dulu memastikan bahwa status darurat bencana wabah penyakit COVID-19 ini diperpanjang hingga 29 Mei 2020.
Sejumlah pemain Madura United sudah memutuskan pulang kampung agar bisa bertemu dengan keluarganya. Para pemain asing juga diberi kesempatan kembali ke negara mereka masing-masing.
Disadur dari: Bola.com/Penulis Aditya Wany/Editor Yus Mei Sawitri
Published: 6 April 2020
Baca juga artikel-artikel lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Madura United Libur, Ini Pesan Rahmad Darmawan
Bola Indonesia 23 Maret 2020, 23:26
-
Pandemi Corona Kian Menjadi, Madura United Liburkan Timnya
Bola Indonesia 21 Maret 2020, 23:42
-
Rahmad Darmawan Meminta Penggawa Madura United Jaga Kebugaran
Bola Indonesia 17 Maret 2020, 00:33
-
Kompetisi Dihentikan Sementara, Ini Rencana Pelatih Madura United
Bola Indonesia 16 Maret 2020, 23:43
LATEST UPDATE
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Drama Final Liga Padel 2025: Tertinggal 0-3, ACDP Comeback Epik 4-3!
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 09:42
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR