"Minimal, kita bisa menahan imbang tuan rumah sudah bagus," ujar Pelatih Mitra Kukar, Subangkit.
"Namun, kalau bisa menang, tentu akan lebih baik lagi," sambungnya.
Mitra Kukar bakal melakoni laga pekan ketujuh mereka di ISC A 2016 kontra Persib Bandung. Pertandingan ini akan dihelat pada Sabtu, 18 Juni 2016 malam.
Sejauh ini, dari enam pertandingan, Mitra Kukar belum sekalipun menelan kekalahan. Mereka memenangi tiga pertandingan dan bermain imbang dalam tiga pertandingan lain.
Dengan raihan ini, Mitra Kukar berada di posisi kedua klasemen sementara ISC A 2016. Mereka hanya berselisih satu poin dari Arema Cronus, yang berada di puncak.
Sementara itu, raihan Bayu Pradana dan kawan-kawan menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan di ISC A 2016 tak membuat Subangkit jemawa. Bahkan, pelatih asal Pasuruan ini waspada dengan motivasi ekstra yang bakal dimiliki tim-tim lawan mereka.
"Alhamdulillah, Mitra Kukar hingga kini masih belum terkalahkan. Namun, ini menjadi tantangan bagi kita, karena tim lain pasti akan termotivasi untuk mengalahkan Mitra Kukar," tandasnya. [initial] (den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tantang Persib, Mitra Kukar Ingin Perpanjang Rekor
Bola Indonesia 16 Juni 2016, 20:26 -
Mitra Kukar Waspadai Motivasi Ekstra Tim Lawan
Bola Indonesia 16 Juni 2016, 20:16 -
Kiper Top ISC Idamkan Posisi di Timnas
Bola Indonesia 13 Juni 2016, 19:49 -
Bekuk PBFC di Derby Mahakam, Mitra Kukar Bersyukur
Bola Indonesia 11 Juni 2016, 17:05 -
Mitra Kukar Menangkan Derby Mahakam Atas PBFC
Bola Indonesia 10 Juni 2016, 23:40
LATEST UPDATE
-
Ryan Gravenberch Siap Antar Liverpool Bangkit di Stamford Bridge
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 11:47 -
Real Madrid Disebut-sebut dalam Lagu di Album Baru Taylor Swift, Ada Apa Nih?
Bolatainment 4 Oktober 2025, 11:22
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR