
Bola.net - Unggul FC meraih hasil positif pada dua laga pekan kedua Liga Futsal Profesional Indonesia 2024/2025. Berjumpa Rafhely FC dan Como JNE pada laga di GOR Ken Arok, Unggul FC menang dengan skor identik yakni 4-3.
Pada laga melawan Rafhely FC, keempat gol Unggul FC dicetak oleh Iksani Fajar, Amdres Teran, Armia Zainul, dan Wellington Pereira.
Sedangkan, pada duel lawan Como JNE, Unggul FC sempat unggul 3-0 harus berjuang keras. Skor sempat jadi 3-3 sebelum mereka menang 4-3. Andres Teran bikin dua gol. Dua gol lainnya dicetak Armia Zainul dan Andres Dwi Persada.
Hasil ini membuat Unggul FC meraih 12 poin dari empat laga yang sudah dimainkan di Liga Pro musim 2024/2025. Mereka berada di puncak klasemen sementara, unggul dua poin dari Fafage Banua yang berada di bawahnya.
"Terima kasih kepada mereka semua atas usaha-usaha kami untuk menyiapkan semuanya di Malang. Saya pikir ini adalah contoh bagi semua tim, bagaimana setiap series seharusnya," kata pelatih Unggul FC, Joao Almeida.
Unggul FC Tetap Fokus hinga Juli 2025
Laga melawan Cosmo JNE menyajika drama yang sangat menarik. Menurut Joao Almeida, kunci sukses Unggul FC menang adalah upaya dari tim untuk meningkatkan tempo permainan dan kontrol emosi dari anak asuhnya.
"Jika kita memberikan intensitas lebih, kita bisa memenangkan permainan. Kami tahu mereka adalah tim yang selalu mengontrol emosi. Itulah sesuatu yang harus kita tingkatkan," kata pelatih asal Portugal tersebut.
Unggul FC memulai perjalanan di Liga Pro musim 2024/2025 dengan sangat apik. Namun, Joao Almeida memastikan anak asuhnya tidak akan besar kepala. Liga masih panjang dan mereka akan tetap fokus hingga Juli 2025 nanti.
"Selangkah demi selangkah, kami menjaga jalan kami. Ini akan berlaku sampai nanti, dan kami ingin mencapai final di bulan Juli. Itu yang terpenting," tegasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Unggul FC Malang Amankan Poin Penuh di Pekan ke-1 Liga Futsal Profesional Indonesia
Bola Indonesia 23 Desember 2024, 16:39
-
Unggul FC Malang Mulai Siapkan Tim untuk Musim 2024/2025
Bola Indonesia 7 November 2024, 14:19
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58



















KOMENTAR