
Bola.net - - Hendro Siswanto angkat bicara soal persiapannya menghadapi Liga 1 musim kompetisi 2019. Gelandang Arema FC ini mengaku tak mau terlena dengan raihan timnya pada ajang Piala Presiden 2019 dan bekerja keras menyiapkan diri menyongsong musim kompetisi yang bakal segera dimulai.
"Saya akan mempersiapkan diri seperti sebelum memenangi Piala Presiden lalu," ucap Hendro.
"Bahkan, kali ini, saya akan lebih fokus dan kerja keras lagi karena tujuan kami ada pada kompetisi Liga 1 ini," sambungnya.
Hendro sendiri merupakan salah satu pemain yang diandalkan Arema pada musim kompetisi ini. Gelandang berusia 28 tahun tersebut menjadi motor di lini tengah klub berlogo singa mengepal tersebut.
Hendro sendiri pada musim ini sudah memberi satu gelar bagi Arema. Pemain asal Tuban ini menjadi bagian penting dari sukses Arema meraih trofi Piala Presiden.
Bagaimana Hendro memandang peluang Arema meraih prestasi pada kompetisi Liga 1? Simak di bawah ini.
Hadapi Persaingan Ketat
Sementara itu, sukses Arema menjuarai Piala Presiden, ternyata bak pisau bermata dua. Menurut Hendro, di satu sisi, sukses ini meningkatkan motivasi para penggawa Arema. Namun, di sisi lain, hal ini justru meningkatkan motivasi tim-tim lain untuk bisa mengejar Arema.
"Klub-klub lain pasti akan lebih bersemangat lagi ketika menghadapi Arema," kata Hendro.
Menurutnya, selain itu, ada hal lain yang membuat perjuangan mereka pada musim 2019 ini tak bisa berlangsung enteng. Hendro menilai, sedikit banyak, kekuatan Arema sudah ditakar oleh tim-tim lain.
"Tim-tim lain kan sudah tahu kekuatan kami saat ini," kata Hendro.
"Apalagi, tim kami kan tak terlau banyak berubah," ia menandaskan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema FC Tak Risaukan Menurunnya Performa Sylvano Comvalius
Bola Indonesia 23 April 2019, 21:24
-
Milo Seslija: Comvalius adalah Penyerang yang Dibutuhkan Arema
Bola Indonesia 23 April 2019, 19:31
-
Arema Optimistis Sepakbola Bisa Satukan Lagi Bangsa Indonesia
Bola Indonesia 23 April 2019, 19:28
-
Siasati Jadwal Ketat, Arema Harus Tancap Gas Sejak Awal
Bola Indonesia 23 April 2019, 04:16
-
Usai Juarai Piala Presiden 2019, Gelandang Arema Bersiap Songsong Liga 1
Bola Indonesia 23 April 2019, 01:23
LATEST UPDATE
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR