
Bola.net - Klub asal Spanyol, Cadiz CF, membuat heboh netizen di Tanah Air. Sebab mereka tiba-tiba meminta rekomendasi pemain asal Indonesia dan nama Rizky Ridho langsung menjadi jawabannya.
Cadiz merupakan klub penghuni La Liga 2 alias Segunda Division alias kompetisi kasta kedua Liga Spanyol. Di laman Instagram-nya yakni @cadizclubdefutbol, mereka bertanya pada netizen asal Indonesia tentang siapa pemain lokal yang mereka rekomendasikan untuk gabung tim asuhan Gaizka Garitano tersebut.
"Kalau kamu bisa merekrut satu pemain Indonesia untuk Cadiz CF, siapa yang akan kamu pilih?" tulis Cadiz CF, yang musim lalu finis di peringkat ke-13 itu.
"Like kalau kamu ingin melihat pemain Indonesia bermain di klub kami!" lanjut Cadiz CF, yang juga memiliki akun X berbahasa Indonesia, @Cadiz_CFID.
Nama Rizky Ridho Muncul

Netizen pun langsung merespon pertanyaan tersebut. Nama bek Timnas Indonesia dan Persija Jakarta, langsung muncul dalam kolom komentar, plus nama lain macam Justin Hubner.
Rizky Ridho masih mempunyai kontrak dengan Persija hingga 2026. Namun, sejak dua tahun terakhir, ia selalu disarankan untuk berkarier di luar negeri berbekal kualitasnya.
Belum ada tanda-tanda Rizky Ridho memperpanjang masa baktinya di Persija. Sesuai aturan, bek berusia 23 tahun itu bisa bernegosiasi dengan klub lain enam bulan sebelum perjanjiannya berakhir.
Dalam usia yang masih cukup muda, Rizky Ridho sudah mempunyai pengalaman yang banyak. Pemain berpostur 183cm ini memiliki 45 caps bersama Timnas Indonesia.
Justin Berstatus Free Agent

Sedangkan Justin Hubner, bakal berstatus free agent pasca-kontraknya berakhir bersama Wolverhampton Wanderers U-21 per 1 Juli 2025. Masa depannya masih misterius.
Sejak bergabung pada 2020, Hubner belum pernah bermain untuk tim utama Wolverhampton Wanderers. Dia sempat dipinjamkan ke klub Jepang, Cerezo Osaka, selama empat bulan pada 2024 dan hanya mencatatkan delapan penampilan di sana.
Selama di Wolverhampton Wanderers U-21 dan U-23, Hubner berstatus sebagai kapten. Palang pintu berusia 21 tahun itu juga langganan menjadi pilihan utama.
Disadur dari: Bola.com/Muhammad Adiyaksa/Aning Jati
Published: 25/06/2025
Baca Juga:
- Kisah 27 Tahun Silam: Patrick Kluivert Menolak Manchester United, Sir Alex Ferguson Naik Pitam
- Persiapan Serius Malaysia Hadapi Indonesia di Piala AFF U-23 2025, Gelar Tiga Laga Uji Coba Kontra Klub Liga Super
- Situasi Panas di Timur Tengah, Indonesia Dinilai Layak Ajukan Diri Jadi Tuan Rumah Putaran ke-4 Kualifikasi Piala Dunia 2026
- Bek Timnas Indonesia Dean James Diincar Raksasa Liga Yunani, Dibandrol Hingga Rp37 Miliar
- Bek Timnas Indonesia Kevin Diks Mendengar Ledakan di Qatar, Buntut Konflik Iran dan Israel
- Rumor Panas Bursa Transfer! 6 Pemain Diaspora Timnas Indonesia Dikabarkan Merapat ke Liga 1, Ini Daftarnya
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Gacor di Timnas Inggris, Harry Kane Lampaui Rekor Gol Pele
Piala Dunia 17 November 2025, 12:26
-
Apakah Portugal Lebih Baik Tanpa Cristiano Ronaldo? Ini Jawaban Roberto Martinez
Piala Dunia 17 November 2025, 12:12
-
Jadwal Live Streaming Formula 1 Las Vegas 2025 di Vidio, 21-23 November 2025
Otomotif 17 November 2025, 11:47
-
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 17 November 2025, 11:47
-
Otomotif 17 November 2025, 11:47

-
Akhirnya! Lisandro Martinez Bakal Comeback di MU Pekan Ini?
Liga Inggris 17 November 2025, 11:44
-
Reaksi Penuh Gairah Cristiano Ronaldo Usai Portugal Resmi Lolos ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 11:36
-
Spill Fabrizio Romano Spill Gelandang Incaran Utama Manchester United, Siapa?
Liga Inggris 17 November 2025, 11:30
-
Setelah Alejandro Garnacho, Chelsea Mau Bajak Marcus Rashford dari MU?
Liga Inggris 17 November 2025, 11:10
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR