
Bola.net - Raksasa Premier League, Manchester United dikabarkan siap melepas sejumlah pemain muda mereka ke klub lain sebelum jendela transfer Januari 2023 ini berakhir.
Manchester United di bawah asuhan Erik ten Hag tampil impresif di musim ini. Pemain baru seperti Lisandro Martinez, Casemiro, hingga Christian Eriksen langsung menjadi tulang punggung tim.
Selain itu, Ten Hag juga berani memberi kepercayaan terhadap pemain muda. Contohnya adalah Alejandro Garnacho yang kini menjadi langganan masuk skuad utama Setan Merah.
Meski demikian, ada sederet pemain muda jebolan akademi Manchester United lain yang tak seberapa dilirik Ten Hag. Peminjaman ke klub lain pun menjadi solusi terbaik.
Peminjaman Charlie Savage

Satu nama yang hampir pasti akan segera meninggalkan Manchester United adalah gelandang muda Charlie Savage.
Dilansir Manchester Evening News, Savage sudah menjalin kesepakatan untuk dipinjamkan ke klub League One, Forest Green Rovers hingga akhir musim ini.
Savage yang diberi kesempatan debut oleh Ralf Rangnick pada musim lalu kabarnya sudah menjalani proses tes medis di Forest Green dan akan merampungkan kepindahan dalam beberapa hari ke depan.
4 Pemain Lain Bisa Menyusul

Tak cukup sampai di situ, Manchester Evening News juga mengklaim bahwa ada empat pemain muda lain yang bisa dipinjamkan Manchester United ke klub lain pada Januari ini.
Ten Hag diyakini tak memiliki rencana untuk menggunakan tenaga mereka di sisa musim ini. Alhasil, peminjaman ke klub lain pin menjadi solusi yang menarik.
Empat pemain tersebut adalah striker Charlie McNeill, bek Di'Shon Bernard dan Bjorn Hardley, serta gelandang Zidane Iqbal.
Klasemen Premier League 2022/23
Sumber: Manchester Evening News
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jamu Reading, Erik Ten Hag Bakal Turunkan Skuat Manchester United yang 'Kuat'
Liga Inggris 27 Januari 2023, 22:03
-
Kabar Baik! Jadon Sancho Berpotensi Comeback di Laga MU vs Reading
Liga Inggris 27 Januari 2023, 21:14
-
Baru Sebentar, Wout Weghorst Sudah Enjoy Main Bareng Marcus Rashford
Liga Inggris 27 Januari 2023, 16:39
-
Jadon Sancho Bakal Dilepas MU? Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 27 Januari 2023, 16:30
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


















KOMENTAR