
Bola.net - Penyerang Chelsea, Olivier Giroud mengambil hikmah positif di balik hukuman embargo transfer yang diterima timnya. Giroud menilai dengan hukuman ini, banyak pemain muda Chelsea yang mendapatkan kesempatan untuk unjuk gigi.
Beberapa bulan sebelum musim 2018/19 berakhir, Chelsea mendapatkan kabar buruk. Mereka divonis melakukan perekrutan pemain muda secara ilegal, sehingga FIFA menjatuhkan hukuman embargo transfer selama satu tahun.
Chelsea sendiri sudah mencoba melakukan banding ke FIFA dan pengadilan Arbitrase Olahraga. Namun usaha mereka itu gagal, sehingga mereka tidak bisa mendatangkan pemain baru di musim panas ini.
Meski tidak bisa membeli pemain baru, Giroud optimis bahwa timnya bisa menjadi penantang gelar yang serius musim depan. Ia menilai timnya memiliki talenta muda yang luar biasa di dalam skuat mereka saat ini.
"Saya rasa dia [Lampard] memiliki tim yang bisa bersaing di semua kompetisi tahun ini," beber Giroud kepada BBC Sports.
"Kami memiliki banyak pemain muda yang sebelumnya harus pergi untuk dipinjamkan demi mendapatkan jam bermain. Namun dengan embargo transfer ini, mereka mendapatkan kesempatan untuk menunjukkan kemampuan mereka."
"Mereka akan mendapatkan kesempatan untuk menunjukkan kualitas mereka di tim ini, dan percaya saya, kami memiliki banyak pemain muda yang sangat bertalenta di Chelsea."
Baca lanjutan komentar Giroud di bawah ini.
Fokus EPL
Musim ini Chelsea akan kembali bermain di Liga Champions. Namun Giroud mengindikasikan bahwa timnya akan lebih fokus di EPL musim depan.
"Liga Champions sangatlah sulit. Kami memang memiliki skuat yang bertalenta, namun tim ini masih sangat muda sementara semua orang tahu bahwa dibutuhkan pengalaman yang kaya untuk bermain di Liga Champions."
"Kami akan berjuang di setiap kompetisi yang kami ikuti. Namun target utama kami adalah bersaing dengan City dan Liverpool untuk gelar Premier League." tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Olivier Giroud: Arsenal Sulit Menangkan Premier League
Liga Inggris 16 Juli 2019, 20:20
-
Ada Berkah di Balik Embargo Transfer Chelsea
Liga Inggris 16 Juli 2019, 20:00
-
Frank Lampard Tantang Pemain Muda Chelsea Unjuk Gigi
Liga Inggris 16 Juli 2019, 19:40
-
Tanpa Pemain Baru, Lampard Optimis Chelsea Tetap Bertaji
Liga Inggris 16 Juli 2019, 19:20
-
Chelsea Sampaikan Informasi Soal Kondisi Terkini N'Golo Kante
Liga Inggris 16 Juli 2019, 06:00
LATEST UPDATE
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Disebut Sudah Habis, Bintang MU Ini Justru Jadi Pemain yang Krusial untuk Timnas Brasil
Liga Inggris 18 November 2025, 16:08
-
Hubungannya Dengan Cristiano Ronaldo Merenggang? Ini Pengakuan Dari Karim Benzema
Asia 18 November 2025, 15:55
-
Italia Dipermalukan Norwegia 1-4, Rekor Buruk Azzurri di San Siro Kian Mengkhawatirkan
Piala Dunia 18 November 2025, 15:48
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR