
Bola.net - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag mengaku puas dengan penampilan Antony di timnya. Ia menyebut sang winger berpotensi untuk mendapatkan lebih banyak kesempatan bermain di timnya.
Di musim 2024/2025 ini Antony berada dalam kondisi yang sulit. Pasalnya sang winger kalah saing dari Alejandro Garnacho dan Amad Diallo di sisi kanan sayap MU.
Namun dini hari tadi, Erik Ten Hag memberikan kesempatan bermain bagi winger Brazil itu saat menghadapi Barnsley di ajang Carabao Cup. Di laga ini, Antony berhasil mencetak satu gol bagi MU.
Ten Hag mengaku puas dengan penampilan sang winger di laga ini. "Anda sudah lihat bahwa dia bermain dengan baik hari ini," buka Ten Hag kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Tidak Cuma-cuma

Ten Hag menyebut bahwa ia tidak memberikan kesempatan kepada Antony secara cuma-cuma saat laga melawan Barnsley tersebut.
Ia menyebut bahwa sang winger membuktikan bahwa ia layak bermain di sesi latihan dan itulah mengapa ia menjadi starter melawan Barnsley.
"Pertama-tama, saya harus bilang bahwa ia tidak mendapatkan kesempatan ini secara percuma. Di sesi latihan ia menunjukkan bahwa ia bisa bermain untuk tim ini dan ia juga mau memperjuangkan tempatnya," sambung Ten Hag.
Bisa Berikan Kesempatan Lagi

Ten Hag menyebut bahwa sang winger tampil cukup apik melawan Barnsley. Jadi ia siap memberikan sang winger kesempatan untuk bermain lagi.
"Hari ini ia menunjukkan beberapa aksi yang bagus di atas lapangan. Dia menunjukkan bahwa ia bisa bermain untuk tim ini," sambung Ten Hag.
"Dia menunjukkan bahwa ia mampu mengatasi tekanan yang ada di klub ini dan saya rasa ini pertanda yang bagus untuknya," pungkas sang manajer.
Laga Berikutnya

Manchester United tidak punya banyak waktu untuk merayakan kemenangan mereka atas Barnsley tersebut.
Pasalnya Setan Merah akan bertandang ke Selhurst Park untuk berhadapan dengan Crystal Palace pada akhir pekan nanti di lanjutan EPL 2024/2025.
Klasemen Premier League
(MUTV)
Baca Juga:
- Cetak Dua Gol Lawan Barnsley, Erik Ten Hag Yakin Keran Gol Marcus Rashford Bakal Kian Deras
- Bongkar Rahasia MU Cetak Banyak Gol, Ten Hag Sudah Temukan Solusi?
- Usai Menang 7-0, Kapan Manchester United Main Lagi?
- Martial Akhirnya Dapat Klub Baru Setelah Cabut dari Manchester United: Siap Mengguncang Yunani
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Segera Lanjutkan Negosiasi Kontrak Baru Kobbie Mainoo
Liga Inggris 18 September 2024, 21:50
-
Berubah Pikiran? Christian Eriksen Indikasikan Bakal Bertahan di Manchester United
Liga Inggris 18 September 2024, 21:16
-
Wow! Manchester United Bakal Coba Bajak Lamine Yamal?
Liga Inggris 18 September 2024, 21:00
-
Main ke Indonesia IShowSpeed Dapat Hadiah Batik Berlogo Manchester United
Bolatainment 18 September 2024, 20:22
-
Menang 7-0 Atas Tim Divisi 3, MU Diminta Tetap Rendah Hati dan Terus Kerja Keras
Liga Inggris 18 September 2024, 20:22
LATEST UPDATE
-
Ketika Ruben Amorim Merasa Dikhianati Manajemen MU Soal Transfer Pemain
Liga Inggris 5 Januari 2026, 08:05
-
Man of the Match Inter Milan vs Bologna: Lautaro Martinez
Liga Italia 5 Januari 2026, 05:25
-
Man of the Match Man City vs Chelsea: Enzo Fernandez
Liga Inggris 5 Januari 2026, 04:24
-
Man of the Match Fulham vs Liverpool: Harry Wilson
Liga Inggris 5 Januari 2026, 03:54
-
Man of the Match Real Madrid vs Real Betis: Gonzalo Garcia
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 00:24
-
Man of the Match Leeds United vs Manchester United: Matheus Cunha
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:44
-
Hasil Leeds vs Man Utd: Saling Serang di Elland Road Berakhir Imbang 1-1
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:31
-
Hasil Bali United vs Arema FC: Kalah Lagi, Tren Negatif Singo Edan Berlanjut
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 21:05
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR