
Bola.net - Manajer Arsenal, Mikel Arteta buka suara terkait rumor timnya akan merekrut striker baru di musim panas ini. Ia mengindikasikan bahwa The Gunners akan mengandalkan penyerang yang sudah mereka miliki alih-alih membeli striker baru.
Rumor Arsenal mencari striker baru sebenarnya bukan kabar lama. Ini disebabkan performa Gabriel Jesus musim lalu menurun sehingga mereka butuh penyerang baru.
Arsenal juga berencana untuk menjual Eddie Nketiah di musim panas ini. Sehingga belakangan ini santer beredar kabar bahwa mereka akan belanja striker baru.
Mikel Arteta baru-baru ini dikonfirmasi mengenai rumor kedatangan striker baru tersebut. Apa kata sang manajer?
Simak selengkapnya di bawah ini.
Stok Memadai
Dalam konferensi persnya baru-baru ini, Arteta mengomentari rumor bahwa timnya akan membeli striker baru.
Ia menyebut bahwa saat ini Arsenal tidak terlalu butuh striker baru karena stok penyerang mereka saat ini sangat memadai.
"Kami tidak membutuhkan penyerang nomor 9 yang baru, karena saat ini kami memiliki sejumlah penyerang yang bagus," buka Arteta.
Maksimalkan yang Ada
Menurut Arteta, lini serang Arsenal saat ini sudah lebih dari mumpuni untuk mengarungi musim 2024/2025.
Jadi alih-alih membeli penyerang baru, ia akan memaksimalkan penyerang yang sudah ia miliki.
"Kami mempercayai sepenuhnya pemain yang kami miliki dan kami ingin bermain dengan lebih baik lagi. Namun kami akan memaksimalkan pemain yang sudah kami miliki," imbuh sang manajer.
Satu Transfer Segera Kelar
Menurut kabar yang beredar, Arsenal sedikit lagi akan menuntaskan transfer dalam waktu dekat ini.
Mereka akan menuntaskan kedatangan Mikel Merino dari Real Sociedad.
Klasemen Premier League
(Fabrizio Romano)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Live Streaming Liga Inggris: Aston Villa vs Arsenal - Vidio
Liga Inggris 24 Agustus 2024, 23:00 -
Digosipkan Bakal Gabung Arsenal, Begini Kata Bomber Maut Sporting Lisbon Ini
Liga Inggris 24 Agustus 2024, 22:00 -
Link Live Streaming Aston Villa vs Arsenal - Premier League
Liga Inggris 24 Agustus 2024, 20:30 -
Arsenal Beli Striker Baru? Kayaknya Enggak Deh!
Liga Inggris 24 Agustus 2024, 19:40 -
Jadwal Arsenal Hari Ini, Sabtu 24 Agustus 2024: Away Vs Aston Villa
Liga Inggris 24 Agustus 2024, 15:01
LATEST UPDATE
-
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16 -
Cek Jadwal dan Live Streaming LaLiga 2025/26 Minggu Ini: di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:10 -
Prediksi Napoli vs Genoa 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:06 -
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26 Sevilla vs Barcelona, Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:02 -
Jadwal Premier League Pekan Ini, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 16:00 -
Cek Jadwal dan Nonton Liga Inggris 2025/26: Eksklusif di Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 15:56 -
Saksikan dan Nonton Liga Inggris Chelsea vs Liverpool: Eksklusif di Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 15:52 -
Prediksi Brentford vs Manchester City 5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 15:37
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR