
Bola.net - Penyerang Sporting Lisbon, Viktor Gyokeres buka suara terkait rumor ia akan bergabung dengan Arsenal. Ia tidak menutup kemungkinan untuk pindah ke London Utara di musim panas ini.
Di musim panas ini, Arsenal memang lagi berburu striker baru. The Gunners butuh mesin gol baru setelah performa Eddie Nketiah dan Gabriel Jesus di musim lalu kurang memuaskan.
Sudah ada beberapa striker yang dikaitkan dengan Meriam London. Salah satunya adalah penyerang tajam Sporting Lisbon, Viktor Gyokeres.
Baru-baru ini Gyokeres dimintai tanggapan terkait rumor ia akan bergabung dengan Arsenal. Apa jawaban sang striker?
Simak selengkapnya di bawah ini.
Masih Nyaman

Dalam wawancaranya kepada Sport TV baru-baru ini, Gyokeres mengaku tidak terlalu memikirkan untuk pindah klub.
Ia mengaku masih nyaman untuk bermain bersama Sporting Lisbon jadi ia tidak keburu untuk pindah klub.
"Untuk saat ini saya merasa nyaman bermain di Sporting. Saya sangat gembira dan saya tidak punya masalah apapun di sini," ungkap Gyokeres.
Tidak Tutup Kemungkinan

Meski masih nyaman, Gyokeres tidak menutup kemungkinan untuk bergabung dengan Arsenal di musim panas ini.
Ia menyebut bahwa apapun bisa terjadi di sepak bola, jadi ia tidak menutup pintu untuk kemungkinan lain.
"Kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi, karena di sepak bola ada hal-hal tertentu yang tidak bisa anda duga sebelumnya," pungkasnya,
Harga Mahal

Arsenal sendiri diprediksi akan kesulitan merekrut Gyokeres di musim panas ini. Karena kontraknya di Sporting Lisbon masih sangat panjang.
Kabar yang beredar menyebut The Gunners harus siap dana sekitar 80-90 juta Euro untuk memboyong sang bomber dari Portugal.
Klasemen Premier League
(Sport TV)
Baca Juga:
- Eks Pemain Timnas Brasil Beri Dukungan untuk Antony: Dia Bisa Jadi Pemain Kunci di MU!
- Jadon Sancho Menghilang dari Skuad Manchester United, Begini Penjelasan Erik Ten Hag
- Fans Marah Matthijs De Ligt Dijual ke Manchester United, Manajemen Bayern Munchen Buka Suara
- Manchester United Tolak Tawaran Napoli untuk Scott McTominay
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Live Streaming Liga Inggris: Aston Villa vs Arsenal - Vidio
Liga Inggris 24 Agustus 2024, 23:00
-
Digosipkan Bakal Gabung Arsenal, Begini Kata Bomber Maut Sporting Lisbon Ini
Liga Inggris 24 Agustus 2024, 22:00
-
Link Live Streaming Aston Villa vs Arsenal - Premier League
Liga Inggris 24 Agustus 2024, 20:30
-
Arsenal Beli Striker Baru? Kayaknya Enggak Deh!
Liga Inggris 24 Agustus 2024, 19:40
-
Jadwal Arsenal Hari Ini, Sabtu 24 Agustus 2024: Away Vs Aston Villa
Liga Inggris 24 Agustus 2024, 15:01
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR