Bola.net - Pelatih Nice, Patrick Vieira mengungkapkan sebuah keinginannya. Legenda Arsenal itu berharap bisa kembali ke Premier League untuk melatih mantan klubnya Arsenal.
Vieira sendiri mengawali karir manajerialnya di New York City FC. Setelah tampil apik di MLS, ia pindah ke Prancis untuk menangani Nice.
Baru-baru ini, nama Vieira banyak dikaitkan dengan mantan klubnya, Arsenal. Tim asal London Utara itu diberitakan tengah mencari manajer baru untuk menggantikan Unai Emery yang bakal dipecat dalam waktu dekat.
Vieira mengakui tidak menutup kemungkinan untuk menangani mantan klubnya tersebut. "Saya bermimpi untuk menangani klub Premier League suatu hari nanti," beber Vieira kepada Sky Sports.
Baca pengakuan lengkap sang manajer di bawah ini.
Siap Kembali
Vieira sendiri mengakui bahwa ia memiliki kedekatan emosional dengan Arsenal yang menjadi klub terpenting dalam karirnya.
Untuk itu Vieira mengaku siap jika suatu saat nanti diminta untuk menangani klub asal London Utara tersebut.
"Ya, saya pasti ingin melatih tim yang pernah saya perkuat."
Fokus Utama
Vieira sendiri menegaskan bahwa saat ini ia tidak terlalu 'ngarep' dengan pekerjaan di Arsenal. Ia ingin fokus memperbaiki performa Nice yang tengah berada di peringkat 13 Ligue 1.
"Untuk saat ini saya benar-benar fokus untuk memperbaiki performa Nice. Saya ingin tim saya bermain dengan lebih baik di Liga."
"Fokus utama saa adalah untuk mengeluarkan kemampuan terbaik para pemain saya. Saya ingin meningkatkan kualitas permainan kami dan bermain dengan lebih baik di Liga." ia menandaskan.
Tiga Kandidat
Vieira bukan satu-satunya mantan pemain Arsenal yang dijagokan bakal menangani The Gunners.
Selain ia, ada nama Thierry Henry dan Freddie Lljungberg yang dijagokan menjadi pengganti Unai Emery.
(Sky Sports)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eks Pemain: Arsenal Blunder Beli Nicolas Pepe
Liga Inggris 13 November 2019, 19:00
-
Butuh Pelatih Baru, Arsenal Disarankan Rekrut Steven Gerrard
Liga Inggris 13 November 2019, 18:40
-
Henry Sedikit Bingung Kenapa Lacazette Tak Dipanggil Masuk Timnas Prancis
Piala Eropa 13 November 2019, 17:45
-
Arsenal Cari Pelatih Baru, Patrick Vieira Mulai Tebar Kode
Liga Inggris 13 November 2019, 16:20
-
Termasuk MU, 3 Klub Ditolak Lucas Vazquez demi Bertahan di Real Madrid
Liga Spanyol 13 November 2019, 14:58
LATEST UPDATE
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR