Bola.net - Sebuah desakan diberikan Noel Whelan kepada Unai Emery. Ia meminta manajer Arsenal itu untuk menjual Granit Xhaka di musim dingin nanti.
Beberapa minggu terakhir, Xhaka mendapatkan banyak kecaman. Ini dikarenakan pemain Swiss itu kedapatan mengumpan fans Arsenal di pertandingan melawan Crystal palace.
Aksi sembrono Xhaka itu membuat fans Arsenal naik pitam. Banyak yang mendesak agar eks pemain Monchengladbach itu segera dijual di bulan Januari nanti.
Whelan juga mendukung agar Xhaka disingkirkan di bursa transfer terdekat. "Saya tidak terkejut jika Arsenal tengah mencari pengganti Xhaka saat ini," beber Whelan kepada Football Insider.
Baca komentar lengkap eks pemain Leeds United itu di bawah ini.
Tidak Terpuji
Whelan menilai bahwa mengumpat fans merupakan sebuah aksi yang sangat tidak terpuji sehingga Whelan menyarankan agar Xhaka segera dilepas.
"Saya berharap mereka segera mendapatkan penggantinya sehingga Xhaka bisa pergi di bulan Januari nanti. Namun saya rasa ia mungkin akan dipinjamkan dan saya tidak bisa melihat Arsenal mendapatkan kembali 35 juta pounds yang mereka keluarkan untuk sang pemain."
"Dia sangat memalukan dan saya tidak bersimpati sedikitpun akan dia. Apa yang ia lakukan kepada fans adalah sebuah aib dan itu menunjukkan bahwa dia sangat kekanak-kanakan."
Tidak Cukup Bagus
Whelan sendiri menilai Arsenal harus melepaskan Xhaka karena sang gelandang tidak pernah menunjukkan performa yang memuaskan di lini tengah mereka.
"Dia [Xhaka] harus disingkirkan bukan karena aksinya itu, tetapi karena ia bermain biasa saja sejak ia bergabung dengan tim ini. Performanya selalu inkonsisten dan ia sulit mendominasi pertandingan. Ia juga tidak memberikan perbedaan saat menghadapi tim besar."
"Arsenal sudah cukup bersama dengannya untuk jangka waktu yang lama. Saya sendiri sampai terkejut mereka tidak mendatangkan gelandang yang lebih baik di musim panas nanti." ia menandaskan.
Pindah Klub
Xhaka sendiri diberitakan saat ini sudah mulai ambil ancang-ancang untuk pindah klub di bulan Januari nanti.
Ia diberitakan akan pindah ke Italia untuk memperkuat AC Milan.
(Football Insider)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Aubameyang Bangga Jadi Kapten Arsenal
Liga Inggris 23 November 2019, 22:15
-
Pindah ke Barcelona, Aubameyang Diklaim hanya jadi Penghangat Bangku Cadangan
Liga Inggris 23 November 2019, 21:20
-
Live Streaming Arsenal vs Southampton di Mola TV
Liga Inggris 23 November 2019, 20:55
-
Arsenal Didesak Jual Granit Xhaka di Bulan Januari
Liga Inggris 23 November 2019, 20:20
-
Diincar Arsenal dan Liverpool, Bos Bournemouth Akui Ryan Fraser Bisa Pergi
Liga Inggris 23 November 2019, 12:48
LATEST UPDATE
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR