Arsenal Diprediksi Belum Bisa Kalahkan Manchester City dalam Perebutan Juara Premier League 2024/2025

Bola.net - Premier League musim 2024/2025 akan segera dimulai. Eks striker Manchester United Louis Saha tidak melihat Arsenal bisa menyalip Manchester City dalam perebutan gelar juara pada musim ini.
Arsenal mampu menjadi penantang gelar Premier League dalam dua musim terakhir. The Gunners bertengger di puncak klasemen untuk jangka waktu yang lama.
Namun, Arsenal selalu gagal menjadi juara. Pasukan Mikel Arteta bisa disalip Manchester City asuhan Josep Guardiola menjelang akhir musim.
Premier League musim 2024/2025 akan bergulir pada Sabtu (17/7/2024) dini hari WIB. Laga Manchester United vs Fulham akan menandai dimulainya musim baru kasta tertinggi sepak bola Inggris.
Arsenal Belum Bisa Salip Manchester City
Arsenal masih berusaha meningkatkan kekuatan skuadnya pada bursa transfer musim panas ini. Mereka sudah mendatangkan Riccardo Calafiori.
Meski begitu, Saha melihat tim asuhan Mikel Arteta masih belum bisa mengimbangi kekuatan Manchester City.
"Bagi saya, klasemen Premier League memiliki urutan yang jelas musim ini," kata Saha kepada CSDB.gg.
"Manchester City sangat nyaman dan memiliki skuad yang memenuhi semua persyaratan, meskipun Arsenal telah memainkan sepak bola yang hebat, mereka tidak akan memiliki cukup kekuatan meskipun menambah kualitas pada skuad mereka."
Manchester City Bakal Juara
Saha meyakini Manchester City masih terlalu kuat dan akan keluar sebagai juara Premier League pada musim ini. Sementara Arsenal dan Liverpool akan berada di belakangnya.
"Liverpool telah mengganti manajer mereka dan akan mengubah aspek permainan mereka yang akan kita lihat, tetapi itu akan memakan waktu," lanjutnya.
"Saya pikir Manchester City akan memenangkan gelar dan Liverpool serta Arsenal akan berada tepat di belakang. Chelsea telah membuat terlalu banyak perubahan dan tidak memiliki fondasi itu, itu adalah permintaan yang sangat besar bagi manajer baru."
Bagaimana dengan MU?
Manchester United finis ke delapan di Premier League musim lalu. Saha melihat mantan timnya masih perlu banyak perbaikan apabila ingin bersaing dalam perebutan juara.
"Manchester United masih perlu menunjukkan lebih banyak tetapi jika mereka tidak melakukan lebih banyak perekrutan maka posisi keempat adalah yang harus mereka tuju," ujar Saha.
Sumber: DAZN
Klasemen Premier League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Luis Diaz ke Manchester City itu Hoax!
Liga Inggris 13 Agustus 2024, 22:38 -
Pesan Perpisahan Emosional Julian Alvarez untuk Manchester City
Liga Inggris 13 Agustus 2024, 10:43 -
Catat! Ini Jadwal Sidang 115 Dakwaan Pelanggaran FFP yang Dilakukan Manchester City
Liga Inggris 13 Agustus 2024, 07:20
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Chelsea vs Liverpool - Nonton Premier League di Vidio
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 22:30 -
Link Live Streaming Inter Milan vs Cremonese - Nonton Serie A di Vidio
Liga Italia 4 Oktober 2025, 22:00 -
Breaking News! Ruben Amorim Mainkan Senne Lammens Jadi Starter Lawan Sunderland!
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:05 -
Link Live Streaming Arsenal vs West Ham - Nonton Premier League di Vidio
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR