
Bola.net - Pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano memberikan laporan terkait situasi Luis Diaz. Ia memastikan pemain Liverpool itu tidak akan pindah ke Manchester City.
Di awal pekan kemarin, Manchester City kehilangan salah satu pemain penting mereka. Sosok Julian Alvarez memutuskan untuk pindah ke Spanyol untuk bergabung dengan Atletico Madrid.
Kepergian Alvarez menyisakan lubang besar di lini serang City. Alhasil City dilaporkan mulai berburu penggantinya.
Salah satu nama yang dilaporkan jadi target transfer City adalah Luis Diaz. Namun Romano membantah kebenaran kabar tersebut.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Transfer Besar
Sebelumnya, media Spanyol, El Chringuito melaporkan bahwa Diaz sudah sepakat pindah ke Manchester City.
Ia dikabarkan akan ditebus dari Liverpool dengan bayaran sebesar 70 juta Euro. Nilai ini dirumorkan sudah diterima oleh The Reds.
Diaz juga dikabarkan telah meneken kontrak berdurasi lima tahun sebagai penggawa Manchester City yang baru.
Sama Sekali Tidak Benar
Namun Romano baru-baru ini mencoba meluruskan rumor tersebut. Ia menyebut kabar Diaz pindah ke City itu kabar yang keliru.
Ia sudah memastikan ke pihak Manchester City maupun Liverpool terkait kabar transfer Diaz. Kedua klub kompak membantah kabar tersebut.
Tidak ada pergerakan sama sekali untuk transfer Diaz dan sang pemain akan tetap lanjut di Liverpool pada musim depan.
Kontrak Panjang
Diaz sendiri masih memiliki kontrak yang cukup panjang di Liverpool. Ia masih akan memperkuat The Reds hingga tahun 2027 mendatang.
Sang winger juga dilaporkan masih masuk dalam rencana Arne Slot sehingga mereka tidak berencana melepaskan pemain 27 tahun tersebut.
Klasemen Premier League
(Fabrizio Romano)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Luis Diaz ke Manchester City itu Hoax!
Liga Inggris 13 Agustus 2024, 22:38 -
Pesan Perpisahan Emosional Julian Alvarez untuk Manchester City
Liga Inggris 13 Agustus 2024, 10:43 -
Catat! Ini Jadwal Sidang 115 Dakwaan Pelanggaran FFP yang Dilakukan Manchester City
Liga Inggris 13 Agustus 2024, 07:20
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan Moto3 Mandalika 2025: Angel Piqueras Ungguli Maximo Quiles
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Seret, Mikel Arteta Woles Aja!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:46 -
Marc Guehi Pilih Move On usai Gagal Pindah ke Liverpool
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:34 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Bayern Munchen 4 Oktober 2025
Bundesliga 3 Oktober 2025, 12:26 -
Cek Jadwal Serie A 2025/26: Matchweek 6: Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Italia 3 Oktober 2025, 12:21 -
Cek Jadwal dan Nonton NFL Matchweek 5: Eksklusif di Vidio
Olahraga Lain-Lain 3 Oktober 2025, 12:13 -
Manchester United Dinilai Sulit Membenarkan Transfer Bryan Mbeumo
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:18
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR