
Bola.net - Dua kekalahan Arsenal baru-baru ini begitu mengecewakan bagi Mikel Arteta. Bukan karena hasil akhir, bukan karena main buruk, tapi pada cara Arsenal kalah.
Sabtu (6/2/2021) kemarin, Arsenal takluk 0-1 dalam kunjungan ke markas Aston Villa. The Gunners kebobolan di menit ke-2 karena kesalahan koordinasi barisan bek yang seharusnya tidak perlu terjadi.
Sebelumnya, Rabu (3/2), Arsenal kalah 1-2 dari Wolves. Proses kekalahan ini justru lebih pahit lagi. Arsenal kehilangan dua pemain karena kartu merah, sempat unggul akhirnya berbalik kalah.
Bagi Arteta, Arsenal kalah karena memberikan gol-gol mudah bagi lawan. Apa katanya?
Frustrasi dan kecewa
Kekalahan dari Villa kemarin membuat Arteta benar-benar kecewa. Arsenal bermain baik, bahkan terus mencoba meski kebobolan di menit ke-2. Namun, penyelesaian akhir mereka kurang maksimal dan akhirnya gagal mencetak gol.
"Frustrasi dan kecewa. Kalah dengan cara seperti kami itu rasanya luar biasa," ujar Arteta dikutip dari Arsenal.com.
"Meski begitu, jika Anda terus memberikan sesuatu pada lawan -- dan ini bukan sekali saja -- Anda akan membuka peluang kalah dalam pertandingan."
Reaksi tim
Singkatnya ada dua masalah Arsenal sekarang. Pertama ada kesalahan di lini belakang, lalu ada masalah di lini depan yang kurang efektif dalam memaksimalkan peluang.
"Dan ketika Anda menciptakan situasi berbahaya di wilayah lawan, di kotak penalti lawan, Anda harus bisa mencetak gol. Jika tidak, Anda tidak bisa menang," sambung Arteta.
"Meski begitu, tetap saja ada reaksi dari tim kami dan kami terus bermain, kami terus mencoba, kami terus menyerang dan mendominasi pertandingan," pungkasnya.
Sumber: Arsenal
Baca ini juga ya!
- Laga Liverpool vs Man City Spesial? Klopp: Pada Akhirnya Hanya 3 Poin
- Mike Dean, Wasit Premier League Penuh Kontroversi Jagoan kartu Merah
- Bersama Tuchel, Finish Empat Besar Tidak Mustahil bagi Chelsea
- MU Gagal Bekuk Everton, Kualitas Victor Lindelof dan David De Gea Dipertanyakan
- Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Inggris: MU Ditahan Everton, Arsenal Keok
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Mudah Berikan Gol untuk Lawan, Arteta: Frustrasi dan Kecewa
Liga Inggris 7 Februari 2021, 16:00 -
Dua Kekalahan Beruntun, Pukulan Telak untuk Asa Empat Besar Arsenal
Liga Inggris 7 Februari 2021, 15:30 -
Arteta Mengakui, Tim Empat Besar Harusnya Tak Akan Kesalahan Seperti Arsenal
Liga Inggris 7 Februari 2021, 15:00 -
Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Inggris: MU Ditahan Everton, Arsenal Keok
Liga Inggris 7 Februari 2021, 07:00 -
Arsenal Jatuh dan Tertimpa Tangga: Kalah dan Thomas Partey Cedera
Liga Inggris 7 Februari 2021, 05:12
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR