Bola.net - - Arsenal berhasil menembus empat besar klasemen sementara Premier League setelah meraih 10 kemenangan beruntun di seluruh kompetisi. Setelah menelan dua kekalahan di awal Premier League lalu, Arsenal terus meningkatkan kekuatan dan terus meraih kemenangan di laga-laga berikutnya.
Terakhir, Arsenal baru saja mengalahkan Leicester City dengan skor meyakinkan 3-1, Selasa (23/10) dini hari WIB. Mesut Ozil tampil gemilang dan membuktikan diri sebagai salah satu pemain penting di skuat The Gunners saat ini.
Laju positif ini mengindikasikan bahwa Arsenal siap bersaing merebut gelar juara Premier League musim ini. Saat ini posisi pertama hingga kelima di klasemen memang masih bersaing ketat.
Meski demikian, pelatih Arsenal, Unai Emery tak mau berandai-andai. Baca penjelasan selengkapnya di bawah ini:
Tetap Tenang
Menurut Emery, saat ini Arsenal harus menjaga ketenangan meski terus meraih kemenangan. Dia tak mau kemenangan beruntun itu justru membutakan skuat Arsenal dari persaingan yang sesungguhnya, terlebih bicara soal gelar juara.
"Kami harus tetap tenang. Bagi kami sangatlah penting untuk mengalahkan Leicester karena mereka berda dekat di belakang kami [di klasemen]," ujar Emery di fourfourtwo.
"Kami juga melihat tim-tim yang ada di depan kami seperti Liverpool, Manchester City dan Chelsea."
"Kami mengontrol pertandingan dan menemukan kesempatan untuk mencetak gol. 30 menit awal berjalan sulit," sambungnya.
Cedera

Lebih lanjut, Emery juga berharap barisan pemain Arsenal yang cedera bisa segera pulih sebelum bertanding melawan Sporting di Liga Europa, Jumat dini hari WIB pekan ini. Menurutnya, saat ini Arsenal sedang menghadapi jadwal padat dan sangatlah penting bagi pemain mendapat istirahat cukup.
"Minggu adalah hari yang buruk untuk cedera. Dua pemain di posisi yang sama seperti Sead dan Nacho memiliki masalah kecil. Pagi ini mereka tak bisa bermain."
"Saya berharap mereka bisa bermain melawan Sporting. Untuk Sokratis, dia bisa tinggal di sini untuk laga hari Kamis nanti [Jumat dini hari], dengan banyaknya pertandingan dalam beberapa hari, sangat penting bagi mereka untuk beristirahat," pungkasnya.
Berita Video
Chelsea Jadi Klub Paling Dibenci di Premier League. Mirror melakukan sebuah survei tentang klub yang paling dibenci di Premier League.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sutton: Mesut Ozil Punya Mata Di Belakang Kepalanya!
Liga Inggris 23 Oktober 2018, 20:40
-
Bukan Lacazette Atau Aubameyang, Pemain Ini Yang Buat Arsenal Semakin Tokcer
Liga Inggris 23 Oktober 2018, 20:20
-
Kalahkan Leicester City, Unai Emery: Arsenal Bermain Dengan Hati
Liga Inggris 23 Oktober 2018, 16:20
-
Bellerin Sebut Tiga Nama Pemain Arsenal yang Paling Penting
Liga Inggris 23 Oktober 2018, 15:00
-
Komitmen, Alasan Emery Tunjuk Ozil Jadi Kapten Arsenal
Liga Inggris 23 Oktober 2018, 14:28
LATEST UPDATE
-
Jadwal Semifinal Piala Afrika 2025: Senegal vs Mesir, Nigeria vs Maroko
Bola Dunia Lainnya 11 Januari 2026, 07:00
-
Persita vs Borneo FC: Alasan Kekalahan Borneo FC di Tangan Persita
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 06:59
-
Proliga 2026: Bandung BJB Tandamata Incar Kemenangan atas Jakarta Popsivo Polwan
Voli 11 Januari 2026, 06:49
-
Mengenal Cesar Meylan, Si Jenius Tangan Kanan John Herdman di Timnas Indonesia
Tim Nasional 11 Januari 2026, 06:43
-
Charlton vs Chelsea: Rating Pemain The Blues usai Menang Telak di Piala FA
Liga Inggris 11 Januari 2026, 06:36
-
Man of the Match Charlton vs Chelsea: Tosin Adarabioyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 05:47
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR