Bola.net - - Spekulasi terkait masa depan Matthijs De Ligt nampaknya sudah menemui tahap akhir. Klub La Liga, Barcelona dikabarkan akan mengamankan tanda tangan bek Ajax Amsterdam tersebut dalam waktu dekat.
Sepanjang musim 2018/2019 ini ada banyak rumor terkait masa depan De Ligt. Sejumlah tim-tim papan atas Eropa dikabarkan berebut tanda tangan bek 19 tahun itu usai ia tampil dengan ciamik di jantung pertahanan Ajax Amsterdam musim ini.
Salah satu tim yang disebut menjadi kandidat terkuat pelabuhan karir De Ligt berikutnya adalah Barcelona. Tim asal Catalunya itu diberitakan sudah cukup lama melakukan pendekatan terhadap sang pemuda untuk memboyongnya ke Camp Nou.
Menurut informasi yang diperoleh Goal International, Barcelona kemungkinan besar akan menyudahi semua rumor mengenai De Ligt. Mereka disebut akan segera mengunci transfer sang bek dalam waktu dekat ini.
Scroll berita ini ke bawah untuk mengetahui situasi transfer De Ligt selengkapnya.
Capai Kesepakatan
Menurut laporan tersebut, setelah melakukan proses negosiasi yang panjang, kedua pihak akhirnya mencapai kata sepakat untuk transfer De Ligt.
Sang bek dirumorkan akan dibawa ke Catalunya dengan mahar di kisaran angka 70-75 juta Euro di musim panas nanti. Sang pemain juga dikabarkan akan mendapatkan gaji yang cukup besar meski laporan itu tidak merinci berapa bayaran yang akan didapatkan De Ligt.
Namun laporan itu mengklaim bahwa kesepakatan tersebut belum 100% final, karena ada beberapa detail yang harus dibereskan kedua pihak dalam waktu dekat.
Segera Diumumkan
Laporan itu mengklaim bahwa proses finalisasi transfer De Ligt tidak akan memakan waktu lama. Untuk itu dalam satu minggu ke depan, pihak Barcelona berniat untuk mengumumkan transfer sang pemuda.
Laporan itu mengklaim bahwa Barcelona kemungkinan akan mengumumkan transfer De Ligt minggu depan. Pasalnya mereka ingin membiarkan sang bek fokus memimpin Ajax untuk menjuarai Eredivisie setelah mereka lima tahun puasa gelar.
De Ligt sendiri disebut akan resmi diperkenalkan sebagai pemain Barcelona bersama Frenkie De Jong, yang sudah terlebih dahulu diamankan Barcelona di musim panas kemarin.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Philippe Coutinho Enggan Beranjak dari Barcelona
Liga Spanyol 14 Mei 2019, 21:00
-
Barcelona Segera Kunci Transfer Mathijs De Ligt?
Liga Inggris 14 Mei 2019, 19:00
-
Alexandre Lacazette Tertarik Pindah ke Barcelona?
Liga Inggris 14 Mei 2019, 17:20
-
Barcelona Tunggu Tawaran Chelsea untuk Philippe Coutinho
Liga Inggris 14 Mei 2019, 16:20
-
3 Pemain yang Layak Menggantikan Messi di Barcelona
Editorial 14 Mei 2019, 13:46
LATEST UPDATE
-
Raphinha Lempar Peringatan ke Real Madrid dan Atletico: Barcelona Siap!
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:59
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:40
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:37
-
Pemain yang Bikin Chelsea Kelabakan, Harry Wilson Punya Sentuhan Magis!
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:27
-
Benarkah Ruang Ganti Real Madrid Retak?
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 15:54
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR