
Bola.net - Kemenangan penting berhasil didapatkan Chelsea sewaktu bertemu Burnley dalam laga lanjutan Premier League hari Minggu (31/1/2021). Bermain di Stamford Bridge, mereka keluar sebagai pemenang dengan skor 2-0.
Kedua gol the Blues dicetak oleh bek, Cesar Azpilicueta dan Marcos Alonso. Namun situs resmi Premier League memberi anugerah man of the match kepada Callum Hudson-Odoi yang sukses menyumbangkan satu assist di laga ini.
Ini adalah kali kedua Hudson-Odoi bermain di posisi barunya sejak kedatangan Thomas Tuchel. Seperti yang diketahui, pria berkebangsaan Jerman itu memainkan Hudson-Odoi sebagai wingback dalam formasi 3-4-2-1 miliknya.
Publik menganggap itu sebagai terobosan yang revolusioner. Pasalnya, Hudson-Odoi selalu dikenal sebagai seorang winger bahkan sejak dirinya mencatatkan laga debutnya pada tahun 2017 lalu.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
PR Buat Callum Hudson-Odoi
Awalnya, publik sempat ragu dengan terobosan itu. Wingback dituntut memiliki kemampuan bertahan yang sama baiknya dengan menyerang. Meski begitu, Hudson-Odoi memberikan bukti kalau dirinya mampu melakukan tugas tersebut.
Dalam dua penampilan sebagai wingback, Hudson-Odoi nyaris tak pernah mengecewakan. Namun, Tuchel masih memiliki banyak PR yang harus segera diperbaiki oleh pria berusia 20 tahun itu.
"Saya kira [peran itu] mungkin cocok dengannya, sebab dia bisa bermain dari satu garis ke garis lainnya serta dia mampu menggunakan kecepatan serta akselerasinya," ungkap Tuchel kepada BT Sport usai pertandingan.
"Dia juga suka bermain dari sisi kiri. Saya bisa melihat dari kemampuannya di sana. Kami harus membenahi penempatan waktunya, namun dia juga mampu menjadi sebuah ancaman dengan kecepatan serta kapasitasnya," lanjutnya.
Kemampuan Bertahan Sudah Oke
Kemampuan bertahan Hudson-Odoi jelas mengkhawatirkan buat banyak pihak, mengingat dirinya selalu menjadi winger. Namun Tuchel beranggapan kalau kemampuan bertahannya sudah memuaskan sejauh ini.
"Ia juga sering bertahan karena umpan panjang itu. Azpi membutuhkan bantuannya di sisi lapangan dan dia berhasil melakukannya lagi dengan sangat, sangat baik," pungkas eks pelatih PSG tersebut.
Sudah jelas, Hudson-Odoi punya peluang untuk tampil lagi saat Chelsea bertandang ke markas Tottenham dalam laga lanjutan Premier League. Partai tersebut akan digelar pada Jumat (5/2/2021) dinihari nanti.
(Metro)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea Menang dan Tampil Dominan, Suara Fans: Terima Kasih Sudah Pecat Lampard
Liga Inggris 31 Januari 2021, 23:15
-
5 Pelajaran Chelsea vs Burnley: Kemenangan Perdana Thomas Tuchel
Liga Inggris 31 Januari 2021, 22:48
-
Wejangan Thomas Tuchel Buat Kai Havertz: Jangan Cuma Bergantung pada Talenta
Liga Inggris 31 Januari 2021, 22:27
-
Belum Puas, Thomas Tuchel Punya PR Buat Callum Hudson-Odoi
Liga Inggris 31 Januari 2021, 22:09
-
Man of the Match Chelsea vs Burnley: Callum Hudson-Odoi
Liga Inggris 31 Januari 2021, 21:16
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58



















KOMENTAR