
Bola.net - Manchester United punya target transfer baru di musim panas ini. Setan Merah dilaporkan berminat untuk merekrut bek Bologna, Riccardo Calafiori.
Sudah menjadi rahasia umum bahwa MU sedang mencari bek tengah baru di musim panas ini. Mereka butuh pengganti Raphael Varane di musim panas ini.
MU diketahui mencari bek muda untuk posisi ini. Karena mereka ingin bek ini bisa jadi pilar pertahanan mereka untuk bertahun-tahun ke depan.
Dilansir Fichajes, MU kini punya target transfer baru untuk posisi ini. Mereka berminat untuk merekrut bek tangguh Bologna, Riccardo Calafiori.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Cemerlang di Euro 2024

Menurut laporan tersebut, MU jatuh hati terhadap Calafiori berkat penampilannya di Euro 2024.
Di dua pertandingan perdana Italia, ia selalu dipercaya Luciano Spalletti sebagai starter. Bek 22 tahun itu menunjukkan penampilan yang apik di jantung pertahanan Gli Azzurri.
MU yakin Calafiori akan menjelma jadi bintang top di masa depan. Jadi mereka berminat untuk merekrutnya di musim panas ini.
Harga Terjangkau

Alasan lain mengapa Manchester United tertarik merekrut Calafiori karena mahar transfernya masih cukup terjangkau.
Kontraknya di Bologna memang masih agak panjang. Namun ia dilaporkan bisa diangkut di kisaran 40 juta Euro saja.
Bagi MU, harga ini tergolong masih terjangkau budget transfer mereka. Jadi MU siap mencoba untuk merekrut sang bek di musim panas ini.
Pesaing

Menurut laporan yang sama, MU tidak sendiri dalam usaha merekrut Calafiori di musim panas ini.
Mereka harus bersaing dengan Juventus yang dikabarkan juga sangat berminat untuk mengamankan jasa sang bek.
Klasemen Premier League
(Fichajes)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bukan ke Italia, Mason Greenwood Bakal Kembali ke Getafe!
Liga Inggris 23 Juni 2024, 06:40
-
Cari Striker, MU Disarankan Angkut Bomber Timnas Jerman Ini
Liga Inggris 23 Juni 2024, 06:20
-
Dikaitkan dengan Manchester United, Begini Respon Bintang West Ham Ini
Liga Inggris 22 Juni 2024, 23:15
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR