
Bola.net - Josep Guardiola telah menyampaikan permintaan maaf secara terbuka kepada Steven Gerrard. Pelatih Manchester City mengaku telah mengeluarkan komentar yang tidak perlu dan bodoh atas apa yang ia katakan tentang legenda Liverpool tersebut pekan lalu.
Sebagaimana diketahui, Man City tengah diselidiki oleh Premier League setelah adanya tuduhan pelanggaran finansial yang mereka lakukan sejak musim 2009/10 hingga 2018/19. Kemudian, pelatih asal Spanyol menegaskan gelar juara akan selalu menjadi milik The Citizens.
Berbicara pada sesi konferensi pers pada hari Selasa (14/02/2023) jelang laga Man City melawan Arsenal, Guardiola membuka pembicaraan dengan mengungkapkan bahwa dia telah menghubungi Gerrard untuk meminta maaf.
"Saya meminta maaf kepada Steven Gerrard atas komentar saya yang tidak perlu dan bodoh yang saya katakan terakhir kali tentang dia," katanya seperti dilansir dari laman 90min.
Simak klarifikasi Guardiola lebih lanjut di bawah ini.
Guardiola Malu
Eks pelatih Barcelona sebelumnya menyinggung kesalahan Gerrard saat Liverpool melawan Chelsea dalam perebutan gelar juara Premier League 2013/14. Saat itu, Gerrard terpeleset hingga menyebabkan timnya mengalami kekalahan dan hal tersebut menjadi momen yang sangat penting saat Man City meraih gelar juara.
Setelah mendinginkan suasana beberapa hari kemudian, Guardiola mengaku malu serta meminta maaf secara terbuka kepada Gerrard. Ia sungguh menaruh respek kepada mantan pemain timnas Inggris.
"Dia tahu bagaimana saya mengagumi dia dan kariernya, apa yang telah dia lakukan untuk negara tempat saya tinggal dan berlatih. Saya malu pada diri saya sendiri karena dia tidak pantas mendapatkannya."
Penyesalan Guardiola
Kemudian ia melanjutkan apa yang terjadi dalam sesi konferensi pers pekan lalu, membuatnya terbawa emosi setelah klubnya tersangkut kasus pelanggaran finansial yang kini masih dalam penyelidikan.
Sehingga, ia menyeret nama Gerrard ketika ditanya mengenai gelar juara yang diraih pasukannya di musim 2013/14 bakal dicabut. Kini Guardiola menyesal telah mengeluarkan komentar yang seharusnya dia tidak ucapkan.
"Saya benar-benar meyakini komentar saya dalam konferensi pers sebelumnya untuk membela klub saya, tetapi saya tidak mewakili klub saya dengan baik dengan menyebut namanya dalam komentar bodoh ini," ujarnya.
"Saya meminta maaf dan saya telah mengatakan kepadanya secara pribadi, namun saya juga harus mengatakannya di sini. Saya turut berduka untuknya, untuk Alex, istri, anak-anak dan keluarganya karena itu adalah hal yang bodoh."
Profil Singkat Steven Gerrard
Gerrard menghabiskan 17 musim di Liverpool sebelum hengkang pada tahun 2015 dan memainkan dua musim terakhir dalam karier bermainnya sebagai pesepakbola di Major League Soccer (MLS) bersama Los Angeles Galaxy.
Setelah mengumumkan gantung sepatu, ia pindah ke dunia kepelatihan dan menikmati masa-masa sukses di Rangers, memenangkan Liga Utama Skotlandia pada 2020-21, sebelum menjalani tahun yang mengecewakan bersama Aston Villa.
Sumber: 90min
Penulis: Yoga Radyan
Klasemen Premier League 2022/23
Baca Juga:
- Usai Belanja Brutal, Reece James Sesumbar Chelsea Bisa Jadi Klub Terbaik di Dunia
- Akhirnya Pecah Telur di Liverpool, Gakpo Girang: Rasanya Luar Biasa!
- Gelut! Keributan Antarpemain Warnai Kerasnya Derby Merseyside Liverpool vs Everton
- Ketimbang Barcelona, Ruben Neves Pilih Pindah ke Manchester United?
- Penilaian Roy Keane Soal Wout Weghorst: Oke Sih, Tapi Oke Doang Gak Cukup!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bikin Gaduh Soal Insiden Steven Gerrard Terpeleset, Pep Guardiola: Saya Minta Maaf
Liga Inggris 14 Februari 2023, 23:22
-
4 Pelatih yang Berpotensi Hengkang dari Liga Inggris, Guardiola Cabut dari Man City?
Liga Inggris 14 Februari 2023, 09:03
-
Saingan Ketat, tapi Sekarang Arsenal Ogah Pikirkan Man City!
Liga Inggris 14 Februari 2023, 05:30
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 11-14 Februari 2023
Liga Inggris 13 Februari 2023, 15:23
LATEST UPDATE
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Disebut Sudah Habis, Bintang MU Ini Justru Jadi Pemain yang Krusial untuk Timnas Brasil
Liga Inggris 18 November 2025, 16:08
-
Hubungannya Dengan Cristiano Ronaldo Merenggang? Ini Pengakuan Dari Karim Benzema
Asia 18 November 2025, 15:55
-
Italia Dipermalukan Norwegia 1-4, Rekor Buruk Azzurri di San Siro Kian Mengkhawatirkan
Piala Dunia 18 November 2025, 15:48
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR