Bola.net - - Bomber Manchester United, Marcus Rashford, telah meraih beberapa gelar dalam karirnya. Tapi, Rashford menyebut jika membobol gawang Manchester City adalah capaian terbaiknya sejauh ini sebagai pribadi.
Sejak promosi ke tim utama United, Rashford telah sukses menjadi juara Piala FA, Piala Liga Inggris [Carabao Cup] dan Liga Europa. Rashford selama ini juga menjadi andalan timnas Inggris, meskipun belum mampu memberikan gelar juara.
Meraih gelar juara tentu saja menyenangkan bagi Rashford, tapi pemain jebolan akademi Manchester United tersebut mengakui ada capaian lain yang lebih penting. Capaian itu adalah saat dia sukses membobol gawang Man City.
Rashford membobol gawang Man City pada musim 2015/16 yang lalu. Menariknya, gol tersebut terjadi kurang dari sebulan setelah dia menjalani debutnya bersama tim utama. Rashford pun akan terus mengenang momen tersebut.
Capaian Terbaik
Laga derby Manchester memang punya kesan tersendiri bagi pemain seperti Rashford. Sebab, dia dibesarkan oles sistem usia muda United dan tentu saja paham betul tentang rivalitas dengan Man City. Karena itu, membobol gawang sang rival jadi momen penting.
"Bagi saya pribadi, mencetak gol penentu kemenangan adalah perasaan yang paling besar dalam karir saya," buka Rashford di situs resmi United.
"Sudah pasti, memenangkan gelar juara menjadi target utama Anda, tapi saya bisa katakan, untuk catatan pribadi, itu [mencetak gol ke gawang Man City] adalah capaian terbesar saya sejauh ini. Derby selalu menjadi laga yang sulit."
"Saya pikir, melawan Man City adalah laga yang paling sering kami pelajari," tandas pemain berusia 21 tahun.
Derby di Akhir Pekan
Nostalgia Marcus Rashford akan ketatnya laga derby Manchester akan segera terobati dalam waktu dekat ini. United akan menjadi tamu bagi Man City pada laga di Stadion Etihad pada Minggu (11/11) pukul 23.30 WIB pada laga Premier League.
United sedang dalam rasa percaya diri yang tinggi pasca mengalahkan Juventus di ajang Liga Champions. Tapi, Man City juga bukan tim yang bisa dikalahkan dengan mudah. Man City juga sedang dalam performa terbaiknya.
Berita Video
Riko Simanjuntak, Evan Dimas dan Andik Vermansah bermain biliar untuk memanfaatkan waktu luang di sela training center jelang Piala AFF 2018.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bobol Gawang Man City Jadi Capaian Tertinggi Marcus Rashford
Liga Inggris 10 November 2018, 23:54
-
Pesimis Dengan MU, Eks Liverpool Ini Dukung City Dalam Derby Manchester
Liga Inggris 10 November 2018, 19:30
-
Carragher: Sterling Sudah Tepat Tinggalkan Liverpool
Liga Inggris 10 November 2018, 17:30
-
Data dan Fakta Premier League: Manchester City vs Manchester United
Liga Inggris 10 November 2018, 16:02
-
Prediksi Manchester City vs Manchester United 11 November 2018
Liga Inggris 10 November 2018, 16:01
LATEST UPDATE
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR