
Bola.net - Bruno Fernandes menerima kartu merah dalam kekalahan melawan Wolverhampton pada Boxing Day. Kini Ruben Amorim harus memilih kapten baru untuk pertandingan Manchester United selanjutnya melawan Newcastle.
Fernandes tampil sejak awal saat Manchester United menghadapi Wolves pada Jumat (27/12/2024) dini hari WIB. Namun, ia harus meninggalkan lapangan di menit ke-47 setelah menerima kartu kuning kedua.
Kehilangan sang kapten membuat MU kebobolan dua gol dan kalah 0-2 dari Wolves. Matheus Cunha mencetak gol pembuka di menit ke-58, sementara Hwang Hee-chan mengunci kemenangan di menit ke-90+9.
Kekalahan ini membuat Manchester United semakin terpuruk di posisi ke-14 klasemen Premier League. Mereka tertinggal 11 poin dari empat besar dan hanya unggul delapan poin dari zona degradasi.
Masih Rahasia

Dalam konferensi pers jelang pertandingan melawan Newcastle, Amorim ditanya mengenai siapa yang akan memimpin tim tanpa Fernandes. Namun, ia memilih untuk tetap menjaga kerahasiaan soal siapa yang akan mendapatkan kehormatan tersebut.
"Anda harus menunggu sampai pertandingan untuk melihat siapa kaptennya," kata Amorim dengan tegas saat ditanya mengenai siapa yang akan memimpin tim pada laga berikutnya.
Maguire Kandidat Kuat

Meskipun masih menyimpan informasi mengenai keputusan akhirnya, Amorim memberikan pujian kepada Harry Maguire, yang diperkirakan akan menjadi salah satu kandidat kuat untuk menggantikan Fernandes.
"Mengenai Harry, dia bekerja dengan sangat baik. Dia fokus pada pekerjaan dan tidak terlalu memikirkan apa yang dikatakan orang. Dia tidak mencari alasan, bahkan ketika dia menghadapi beberapa momen sulit. Saya rasa dalam hal ini, dia adalah contoh yang baik," ujar Amorim.
"Dia ada untuk bermain, membantu tim, dan dia berusaha melakukannya," tambahnya.
Sumber: Man United
Jadwal Pertandingan Man United Berikutnya

Pertandingan: Manchester United vs Newcastle
Kompetisi: Premier League
Venue: Old Trafford
Hari: Selasa, 31 Desember 2024
Jam: 03.00 WIB
Live streaming: Vidio
Klasemen Premier League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cristiano Ronaldo Bela Ruben Amorim dan Kritik Manchester United
Liga Inggris 28 Desember 2024, 20:01
-
Bruno Fernandes Kena Kartu Merah, Siapa Kapten MU saat Lawan Newcastle?
Liga Inggris 28 Desember 2024, 19:01
-
Banyak Pemain Bapuk, Ruben Amorim Diminta Rombak Skuad Manchester United
Liga Inggris 28 Desember 2024, 18:31
-
Tottenham Gak Mau Boyong Marcus Rashford dari Manchester United Nih?
Liga Inggris 28 Desember 2024, 17:31
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR