
Bola.net - Mikel Arteta memberikan gambaran mengenai aktivitas transfer timnya di musim panas nanti. Ia mengakui bahwa Arsenal tidak bisa belanja besar-besaran di musim panas nanti.
Di musim 2021/22 ini Arsenal membuat perkembangan yang signifikan. Mereka sedikit lagi mengamankan satu tempat ke Liga Champions di musim depan.
Demi tampil lebih apik di musim depan, Arsenal digosipkan akan belanja pemain. Mereka dikabarkan akan memboyong beberapa bintang ke Emirates Stadium agar The Gunners kembali kompetitif.
Namun Arteta membantah kabar tersebut. "Saya rasa kami tidak berada dalam posisi yang bisa mendatangkan pemain mahal," buka Arteta kepada Sky Sports.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Tidak Bisa Seperti Liverpool
Arteta menyebut bahwa Arsenal tidak bisa mencontoh Liverpool. The Reds berani keluar uang banyak untuk mendatangkan Alisson, Virgil van Dijk, dan Mohamed Salah.
Ia menyebut timn ya harus mencari cara lain untuk memperkuat tim tanpa keluar uang dalam jumlah besar.
"Liverpool memperkuat tim mereka dengan mendatangkan pemain-pemain top. Namun kami tidak bisa seperti itu, dan kami harus mencari cara lain untuk sukses,"
Nama Besar Bukan Jaminan
Arteta juga menegaskan bahwa mendatangkan nama besar bukan jaminan Arsenal bisa langsung berprestasi. Ia menilai The Gunners harus benar-benar cermat dalam memilih pemain.
"Saya rasa sangat penting dalam perekrutan pemain bahwa kami mendatangkan pemain yang bisa memberikan dampak instan. Jadi kami harus mengambil keputusan besar dalam perekrutan pemain kami,"
"Tapi jangan lupa, para pemain ini tetaplah manusia. Mereka butuh waktu beradaptasi," ujarnya.
Sektor Prioritas
Menurut laporan yang beredar, Arteta sudah menentukan sektor-sektor mana yang akan ia prioritaskan di musim depan.
Ia dikabarkan akan fokus memperkuat lini serang, sementara ia juga tertarik merekrut gelandang dan bek tengah baru.
Klasemen Premier League
(Sky Sports)
TAG TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR