Bola.net - Pemain muda Chelsea, Callum Hudson-Odoi diberitakan akan segera menuntaskan spekulasi masa depannya. Sang winger diberitakan akan segera meneken kontrak baru di Stamford Bridge di musim panas ini.
Hudson-Odoi merupakan salah satu pemain yang diorbitkan Maurizio Sarri di skuat The Blues musim lalu. Sang winger tampil impresif meski tidak mendapatkan jam bermain yang terlalu rutin.
Isu jam bermain ini memicu spekulasi transfer. Ia diberitakan bakal pindah ke Jerman, setelah ia mendapatkan tawaran dari juara Bundesliga, Bayern Munchen.
Namun The Sun mengklaim bahwa Hudson-Odoi sudah berubah pikiran. Ia diberitakan akan bertahan lebih lama di Chelsea.
Sang pemain dikabarkan mengadakan pertemuan empat mata dengan pelatih baru Chelsea, Frank Lampard. Dalam pertemuan itu, Lampard membeberkan bahwa sang winger akan masuk dalam rencana timnya musim depan.
Setelah mendapatkan pemaparan dari Lampard itu, Hudson-Odoi semakin mantap bertahan di Stamford Bridge. Ia diberitakan sudah meminta agennya untuk menyelesaikan proses negosiasi kontraknya.
Jika segalanya berjalan lancar, paling lambat minggu depan sang pemain sudah resmi meneken kontrak barunya.
Simak situasi Hudson-Odoi di bawah ini.
Pulihkan Cedera
Hudson-Odoi tidak mengikuti tur pra musim Chelsea di musim panas ini. Ia tengah fokus memulihkan cedera yang ia miliki.
Ia mengalami cedera lutut yang parah pada pertandingan melawan Burnley di bulan April yang lalu. Cedera itu langsung mengakhiri musimnya lebih awal bersama The Blues.
Sang winger diberitakan paling cepat baru bisa kembali membela skuat senior Chelsea di akhir tahun 2019 ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Callum Hudson-Odoi Segera Perpanjang Kontrak di Chelsea
Liga Inggris 17 Juli 2019, 22:00
-
Cinta Olivier Giroud yang Bertepuk Sebelah Tangan di Arsenal
Liga Inggris 17 Juli 2019, 14:59
-
Giroud Klaim Ada Permainan Media di Balik Kasus Koscielny dan Arsenal
Liga Inggris 17 Juli 2019, 05:26
-
Pesan Lampard Kepada Hudson-Odoi: Bertahanlah di Chelsea!
Liga Inggris 17 Juli 2019, 04:00
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Jujur Jonathan David: Luka Gagal Panenka dan Hangatnya Pelukan Juventus
Liga Italia 7 Januari 2026, 08:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 06:16
-
Rapor Pemain Juventus Saat Gilas Sassuolo: Penebusan Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:37
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40


















KOMENTAR