Bola.net - - Juara bertahan La Liga, Barcelona dikabarkan sudah menemukan target transfer baru di musim dingin nanti. El Blaugrana disebut tertarik untuk meminang Andreas Christensen dari Chelsea begitu bursa transfer dibuka.
Barcelona sendiri memang tengah dihadapkan dengan situasi pelik. Dua bek tengah berpengalaman mereka, Samuel Umtiti dan Thomas Vermaelen mengalami cedera dan akan absen untuk beberapa bulan ke depan.
Manajemen Barcelona sendiri bergerak cepat untuk mengatasi situasi ini. Mereka sudah memastikan akan membeli bek tengah baru di bulan Januari nanti.
Dilansir Sport, Barcelona sudah menemukan kandidat yang bagus untuk lini pertahanan mereka. Las Azulgrana disebut ingin mendatangkan Andreas Christensen ke Camp Nou di bulan Januari nanti.
Mengapa Barcelona tertarik merekrut bek muda Chelsea itu? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Bakat Besar
Christensen yang tahun ini berusia 22 tahun merupakan salah satu bek muda yang tangguh. Ia sudah membuktikan kualitasnya di level Eropa.
Ia sempat dua tahun membela Borussia Monchengladbach sebagai pemain pinjaman. Pada saat itu ia menjelma menjadi salah satu bek muda paling tangguh di ajang Bundesliga.
Musim lalu, ia reguler dimainkan Antonio Conte di jantung pertahanan Chelsea. Pemain asal Denmark itu tampil apik di lini pertahanan Chelsea sehingga membuat Barcelona tertarik.
Peluang Besar
Peluang Barcelona untuk mendaratkan Christensen tergolong cukup besar. Pasalnya sang pemain sudah mulai tidak betah berada di London Barat.
Musim ini Christensen memang tidak banyak mendapatkan jam bermain di Chelsea. Maurizio Sarri yang menjadi pelatih baru The Blues lebih suka memainkan Antonio Rudiger dan juga David Luiz di jantung pertahanan Chelsea sehingga sang pemuda tidak banyak mendapatkan kesempatan bermain.
Christensen melalui sang agen baru-baru ini menegaskan akan pergi dari Chelsea jika situasi ini berlanjut dan Barcelona akan memanfaatkan situasi ini untuk memboyong sang pemuda.
Mahar Transfer
Christensen masih terikat kontrak di Chelsea hingga tahun 2022 di mana ia kabarnya bisa didapatkan dengan mahar transfer sebesar 40 juta Euro.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fabregas Bantah Sudah Jalin Komunikasi dengan Milan
Liga Inggris 30 November 2018, 22:41
-
Chelsea Diprediksi Bakal Kerepotan Hadapi Fulham
Liga Inggris 30 November 2018, 19:40
-
Lawan Fulham, Chelsea Diprediksi Bisa Menang
Liga Inggris 30 November 2018, 19:32
-
Cetak Gol Debut, Callum Hudson-Odoi: Rasanya Seperti Mimpi
Liga Eropa UEFA 30 November 2018, 19:20
-
Cari Bek Tengah Baru, Barcelona Lirik Andreas Christensen
Liga Inggris 30 November 2018, 18:00
LATEST UPDATE
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 9 Januari 2026, 17:55
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR