Catatan Menarik Manchester City vs Liverpool: Guardiola Paling Sering Kalah dari The Reds dan Dominasi Salah

Bola.net - Liverpool berhasil mengalahkan tuan rumah Manchester City dalam lanjutan Premier League 2024/2025. Berikut catatan menarik dari pertandingan ini.
Man City menjamu Liverpool di pekan ke-26 Premier League 2024/2025 di Etihad Stadium, Minggu (23/02/2025). The Citizens mendominasi jalannya laga.
Namun, Liverpool bisa mencuri kemenangan dengan skor 0-2. Mereka mencetak gol melalui Mohamed Salah dan Dominik Szoboszlai.
Sejumlah catatan istimewa ditorehkan selepas pertandingan Manchester City melawan Liverpool. Berikut ini adalah perinciannya.
Catatan Menarik Duel Manchester City vs Liverpool

1. Di musim pertama Arne Slot, Liverpool sukses mengalahkan Manchester City dua kali di Premier League. Terakhir kali mereka melakukannya adalah pada musim 2015/2016, musim pertama Jurgen Klopp.
2. Pep Guardiola telah kalah 10 kali melawan Liverpool, lebih banyak dibanding tim mana pun sepanjang kariernya. Ini adalah kekalahan kandang keduanya dari Liverpool setelah April 2018 di Etihad (1-2).
3. Liverpool kini unggul 11 poin di puncak klasemen, selisih terbesar mereka sejak akhir musim 2019/2020 (18 poin), saat terakhir kali mereka menjadi juara.
Catatan Menarik Duel Manchester City vs Liverpool

4. Liverpool hanya memiliki 33,9% penguasaan bola dalam kemenangan 2-0 atas Man City. Ini adalah kemenangan mereka dengan penguasaan bola terendah dalam sejarah Premier League sejak 2003/2004.
5. Mohamed Salah menjadi pemain pertama dalam sejarah Premier League yang mencetak gol dan assist di kedua laga melawan juara bertahan dalam satu musim.
6. Mohamed Salah telah mencetak 9 gol dan 6 assist melawan tim asuhan Pep Guardiola, lebih banyak dari pemain mana pun.
Catatan Menarik Duel Manchester City vs Liverpool

7. Mohamed Salah telah mencetak gol dalam 11 laga Premier League berturut-turut yang dimainkan di hari Minggu. Ini adalah rekor terpanjang untuk pemain di hari tertentu sepanjang sejarah Premier League.
8. Manchester City sudah 12 kali kebobolan lebih dulu di Premier League musim ini. Ini menyamai rekor terburuk mereka di bawah Guardiola (12 kali pada 2019/2020).
Catatan Menarik Duel Manchester City vs Liverpool

9. Dalam laga melawan Man City, Salah mencetak gol dan assist serta menjadi pemain Liverpool dengan tembakan tepat sasaran terbanyak (2), sentuhan di kotak penalti lawan terbanyak (10), peluang tercipta terbanyak (3), dribel terbanyak (5), dan duel dimenangkan terbanyak (8).
10. Man City kini tertinggal 20 poin dari Liverpool, selisih terbesar mereka dari pemuncak klasemen sejak Juli 2020, saat terakhir kali mereka gagal juara dan Liverpool menjadi kampiun.
Sumber: Opta
Klasemen Premier League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Big Match Liga Inggris: Tottenham vs Manchester City di Vidio
Liga Inggris 24 Februari 2025, 19:27
-
7 Pemain Manchester City yang Kontraknya Habis di 2026: Dipertahankan atau Dilepas?
Editorial 24 Februari 2025, 17:47
-
Pengakuan Legenda MU: Level Mohamed Salah Memang Berbeda
Liga Inggris 24 Februari 2025, 16:11
-
Kalah Telak dari Sisi Penguasaan Bola, Apa Kunci Kemenangan 2-0 Liverpool atas Man City?
Liga Inggris 24 Februari 2025, 14:27
-
Mengapa Liverpool Tak Mainkan Penyerang Murni Lawan Man City, Arne Slot?
Liga Inggris 24 Februari 2025, 14:26
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR