
Bola.net - Rencana Manchester United untuk merekrut Tosin Adarabioyo di musim panas nanti menemui kendala baru. Bek Fulham itu dikabarkan kini masuk dalam radar Chelsea.
Sudah menjadi rahasia umum bahwa MU lagi berburu bek tengah baru. Setan Merah kekurangan tenaga di lini pertahanan mereka sehingga manajemen MU berniat untuk menambah bek tengah mereka.
Salah satu nama yang dilaporkan bakal direkrut MU adalah Tosin Adarabioyo. Bek tangguh Fulham itu dilaporkan masuk dalam radar Setan Merah saat ini.
Dilansir The Daily Mail, MU punya pesaing baru untuk jasa Adarabioyo. Chelsea dilaporkan kini berminat untuk memboyong sang bek di musim panas nanti.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Pengganti Silva

Menurut laporan tersebut, Adarabioyo diplot Chelsea sebagai pengganti Thiago Silva.
Bek senior itu sudah dipastikan akan cabut di musim panas nanti. Alhasil ada lubang di lini pertahanan mereka saat itu.
Chelsea kebetulan terkesan dengan penampilan Adarabioyo di Fulham. Mereka meyakini sang bek bisa menambal kepergian Thiago Silva di lini pertahanan mereka.
Target Utama

Menurut laporan tersebut, Chelsea menjadikan Adarabioyo sebagai incaran utama mereka di musim panas nanti.
Selain karena faktor performa, Adarabioyo bisa didapatkan secara gratisan. Sang bek sudah memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya di Fulham yang habis di musim panas nanti.
Kebetulan Chelsea saat ini tidak bisa keluar uang banyak untuk merekrut pemain mengingat mereka terancam sanksi FFP. Jadi bek tangguh gratisan seperti Adarabioyo bisa jadi solusi yang bagus untuk tim mereka.
Buka Semua Pintu

Menurut laporan yang sama, Adarabioyo saat ini masih belum menentukan akan bergabung dengan klub mana.
Ia akan mempelajari semua tawaran yang masuk sebelum memutuskan pindah ke ke mana di musim panas nanti.
Klasemen Premier League
(The Daily Mail)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea Tikung MU untuk Transfer Bek Fulham Ini
Liga Inggris 13 Mei 2024, 20:02
-
Chelsea dan Hobi Mempersulit Diri Sendiri
Liga Inggris 12 Mei 2024, 12:45
-
Yang Tersisa dari Nottingham Forest vs Chelsea: Sinar Cole Palmer
Liga Inggris 12 Mei 2024, 12:42
-
Reece James Baru Pulih, Bisakah Masuk Skuad Timnas Inggris?
Liga Inggris 12 Mei 2024, 07:15
LATEST UPDATE
-
Mengapa Liam Rosenior Tak Langsung Debut Usai Resmi Tukangi Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 20:31
-
Manchester United Pilih Pelatih Interim Sampai Akhir Musim?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:58
-
Live Streaming Sassuolo vs Juventus - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 19:45
-
Liam Rosenior Boyong 3 Staf dari Strasbourg ke Chelsea, Debut Resmi di Piala FA
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:42
-
Daftar Pemain Voli Putra Surabaya Samator di Proliga 2026
Voli 6 Januari 2026, 19:31
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR