Tim asuhan Arsene Wenger memilih Manchester City sebagai lawan mereka dalam pertandingan pra musim mereka. Setelah menang 2-1 atas Malaysia XI, kini The Gunners harus takluk dari anak asuh Roberto Mancini dengan skor 2-0.
Barisan belakang tetap menjadi masalah utama dalam pertandingan tersebut. Ini terbukti dengan dibombardirnya pertahanan mereka oleh para penyerang City.
Dalam pertandingan kemarin Wenger memang mencoba pemain muda mereka. Tercatat nama-nama seperti Carl Jenkinson, Kieran Gibbs, Kyle Bartley dan Thomas Vermaelen yang mengisi lini pertahanan Arsenal. Akan tetapi, hal tersebut tidak akan bisa dijadikan alasan atas kekalahan mereka kemarin.
Selain itu, absennya striker Robin van Persie juga sangat dirasakan oleh Arsenal. Meskipun mereka sangat cepat dalam menyerang, tim asuhan The Professor seperti kehilangan sosok cerdik yang piawai dalam melakukan penyelesaian akhir.
Di sisi lain, City memang tampil begitu memukau. Duet Carlos Tevez dan Sergio Aguero yang ditopang oleh Yaya Toure berhasil mengacak-acak pertahanan Arsenal.
Gol yang dinanti jawara Liga Premier ini hadir pada menit ke-41. Ialah Pablo Zabaleta yang berhasil menyarangkan bola ke gawang Lukasz Fabianski. Pertahanan Arsenal memang benar-benar buruk saat itu. Hanya dalam waktu tiga menit, City kembali membobol gawang Fabianski. Toure yang menjadi bintang dalam permainan ini menggandakan skor lewat sepakan dari dalam kotak penalti.
Di babak kedua, papan skor tidak lagi berubah. Hasil 2-0 merangkum hasil pertandingan persahabatan yang berlangsung di Stadion Nasional Beijing tersebut. (espn/bgn)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
City Hukum Pertahanan Buruk Arsenal
Liga Inggris 27 Juli 2012, 22:15
-
Juventus Tawar Edin Dzeko 20 Juta Euro
Liga Italia 27 Juli 2012, 18:10
-
Mancini Isyaratkan Menyerah Buru RVP
Liga Inggris 27 Juli 2012, 13:50
-
Upaya Madrid Dapatkan Richards 'Diganggu' Milan
Liga Spanyol 27 Juli 2012, 10:30
-
Ramirez Incaran Liverpool Siap Hijrah ke Inggris
Liga Inggris 27 Juli 2012, 09:00
LATEST UPDATE
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
-
Man United vs Arsenal: Duo EPL Berebut Wonderkid 18 Tahun Olympiakos yang Lagi Naik Daun
Liga Inggris 18 November 2025, 17:01
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Rekam Jejak Timur Kapadze di Timnas Uzbekistan: Berapa Kemenangan yang Mampu Diraih?
Tim Nasional 18 November 2025, 16:54
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR