
Bola.net - Liverpool dikabarkan telah mendahului Manchester United dalam perburuan Marco Asensio dengan mengirim proposal lamaran kepada Real Madrid.
Asensio sudah membela Madrid sejak delapan tahun. Ia pun sering jadi andalan lini tengah Los Blancos.
Ia juga kadang diandalkan sebagai winger kanan. Asensio memang sosok pemain yang serba bisa.
Sekarang ini ia memang masih terikat kontrak di Madrid sampai tahun 2023. Akan tetapi kabarnya ia ingin cabut dari Santiago Bernabeu pada musim panas 2022 ini.
Kata Asensio Soal Masa Depannya
Marco Asensio sempat berbicara soal masa depannya di Real Madrid. Ia tak menutup pintu untuk cabut dan gabung klub lain pada musim panas ini.
"Kita lihat apa yang akan terjadi dengan masa depan saya. Apakah saya akan memperbaharui kontrak atau pergi dari Real Madrid?" tuturnya pada Marca.
"Ada opsi lain yaitu saya menghabiskan sisa kontrak saya di Madrid yang habis tahun depan. Namun saya bisa bilang masa depan saya tidak tergantung apakah saya ikut bermain di Piala Dunia atau tidak," terangnya.
Asensio Diminati Banyak Klub
Marco Asensio masih berusia 26 tahun. Ia sosok pemain yang sangat berkualitas, berpengalaman, dan bisa dibeli dengan harga miring.
Tentu saja semua hal itu langsung menarik perhatian banyak klub. Kabarnya ia diincar oleh Liverpool, AC Milan, Chelsea, hingga Manchester United.
Kubu Real Madrid pun disebut sudah menetapkan harga jual yang tak terlalu mahal bagi Asensio. Madrid dikabarkan siap melegonya dengan harga hanya 30 juta euro saja.
Liverpool Kirim Lamaran Pada Madrid
Sekarang ada kabar terbaru soal perburuan Marco Asensio. Kabarnya Liverpool sudah bergerak mendahului Manchester United untuk memulai proses transfernya dari Real Madrid.
Gosip ini dihembuskan oleh reporter Deportes Cope, Melchor Ruiz. Ia mengatakan bahwa Liverpool berharap bisa segera menuntaskan transfer Asensio pekan depan.
Tapi Liverpool tak sendirian. Kabarnya AC Milan juga sudah melakukan pendekatan pada pihak Madrid.
Milan sendiri bisa jadi ancaman serius bagi Liverpool meski mereka tak punya banyak duit. Sebab kabarnya Asensio mencari klub yang bisa memberikannya jaminan bahwa ia bisa rutin bermain sebagai starter.
Klasemen Premier League
(Marca/Deportes Cope)
Jangan Lewatkan:
- Empat Klub Siapkan Proposal Lamaran pada Dembele, Termasuk Chelsea dan Liverpool
- De Jong tak Tergiur Manchester United, Maunya Tetap Bertahan di Barcelona
- Inter Milan Konfirmasikan Kembalinya Lukaku dari Chelsea: Bos Besar Sudah Balik Lagi!
- Akhirnya, Inter Milan Tuntaskan Transfer Asllani dari Empoli
- Semua Dokumen Sudah Ditandatangani, Lukaku Sah Balik ke Inter dari Chelsea
- Ini Bocoran dari Marotta Soal Negosiasi Antara Inter Milan dengan Dybala
- Tchouameni Sudah, Real Madrid Coba Rekrut Declan Rice
- Fakta-Fakta Menarik Tyrell Malacia, Calon Bek Anyar Manchester United
- Mohamed Salah Putuskan Cabut dari Liverpool
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Termasuk Mohamed Salah, Ini 10 Winger Termahal di Dunia Saat Ini
Liga Champions 30 Juni 2022, 19:53
-
Ada Kabar Bagus Bagi Liverpool dan Madrid Dalam Perburuan Bellingham
Bundesliga 30 Juni 2022, 04:46
-
Dahului MU, Liverpool Bergerak Hubungi Madrid Untuk Lamar Asensio
Liga Inggris 30 Juni 2022, 03:59
-
Tchouameni Sudah, Real Madrid Coba Rekrut Declan Rice
Liga Inggris 29 Juni 2022, 22:21
LATEST UPDATE
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR