Bola.net - - Manchester United dikabarkan akan segera memberikan kabar baik kepada para fans klub. Dalam waktu dekat ini, United akan mengumumkan bahwa mereka telah mencapai kesepakatan kontrak baru dengan David de Gea.
David de Gea adalah satu dari beberapa pemain bintang United yang kontraknya akan habis pada akhir musim 2018/19. Dan, sejak awal, nama De Gea masuk dalam prioritas yang akan mendapatkan kontrak baru dari manajemen.
Meskipun masuk dalam prioritas klub, tapi negosiasi dengan pihak De Gea tidak berjalan mulus. Sebab, penjaga gawang asal Spanyol tersebut meminta kenaikan nominal gaji karena selama ini sudah tampil apik.
Berapa gaji yang didapat oleh De Gea hingga akhirnya sepakat dengan kontrak baru di MU? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.
Dapatkan Gaji Tinggi
David de Gea saat ini menjadi salah satu pemain dengan nilai gaji paling tinggi di Manchester United. Tapi, bukan yang paling tinggi. Penjaga gawang berusia 28 tahun tersebut mendapatkan gaji senilai 200 ribu pounds dalam setiap pekan dari United.
De Gea ingin gaji yang lebih besar jika United berniat memperpanjang kontraknya. Dan, seperti dikutip dari The Sun, United pun menyanggupi keinginan dari eks penjaga gawang Atletico Madrid. United memberikan gaji yang lebih besar pada De Gea.
Setan Merah dikabarkan memberikan gaji senilai 250 ribu pounds setiap pekan pada De Gea. Nilai tersebut hanya kalah dari gaji yang diterima oleh Alexis Sanchez di United.
Masih dikutip dari The Sun, De Gea pun sudah sepakat dengan nilai tersebut. Bahkan, De Gea sudah membocorkan kepada rekan-rekannya bahwa dia telah mencapai kesepakatan kontrak baru dengan United dan akan segera diumumkan dalam waktu dekat ini.
Tugas MU Belum Berakhir
Sebelumnya, Manchester United juga telah merampungkan kontrak baru untuk sejumlah pemain pilarnya. Anthony Martial, Phil Jones hingga Chris Smalling telah mendapat kontrak baru. Kontrak lama ketiga pemain akan habis pada akhir musim 2018/19.
Namun, bukan berarti tugas United soal perpanjangan kontrak pemain sudah usai.
Masih ada nama Ander Herrera yang juga bakal habis masa kontraknya pada akhir musim. Herrera jadi andalan sejak United dilatih oleh Ole Gunnar Solksjaer. Ada juga nama Andreas Perreira, Juan Mata dan Antonio Valencia yang durasi kontraknya bakal tuntas pada akhir musim.
Berita Video
Berita video MotoGP Qatar 2019 yang berlangsung sengit antara Marc Marquez dengan Andrea Dovizioso.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Herrera Akan Selamanya Berterimakasih Pada Mourinho
Liga Inggris 11 Maret 2019, 22:52
-
Statistik Arsenal vs Man United, Bukti Berkembangnya The Gunners
Liga Inggris 11 Maret 2019, 22:39
-
Ramsey Puji Keberanian Aubameyang Ambil Eksekusi Penalti
Liga Inggris 11 Maret 2019, 21:40
-
Ramsey: Arsenal Masih Bisa Lebih Baik Lagi
Liga Inggris 11 Maret 2019, 21:20
-
Neville Sebut Ada yang Tidak Beres di MU
Liga Inggris 11 Maret 2019, 18:51
LATEST UPDATE
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR