
Bola.net - Penyerang sayap andalan Manchester City, Raheem Sterling dianggap lebih hebat dari bintang PSG, Neymar. Klaim itu dilontarkan oleh eks striker Chelsea, Tony Cascarino.
Sterling memang tampil impresif bersama Manchester City dalam beberapa musim terakhir. Performa apiknya berlanjut di musim ini, di mana ia sudah mencetak lima gol dalam empat laga awal Premier League.
Tak hanya di level klub, Sterling juga mampu menunjukkan penampilan luar biasa ketika membela tim nasional Inggris. Terbaru, pemain 24 tahun itu menyumbang satu gol dan assist ketika The Three Lions mengalahkan Bulgaria 4-0, Sabtu (7/9/2019).
Pujian Tony Cascarino
Performa luar biasa Sterling pun mengundian pujian dari Cascarino. Ia pun mengaku akan lebih memilih untuk memiliki Sterling ketimbang Neymar dalam timnya.
"Coba untuk mengesampingkan tingkah Neymar di luar lapangan, saya sebenarnya merasa Sterling lebih baik ketika di lapangan," ujar Cascarino kepada talkSPORT.
"Angka statistiknya lebih bagus dan dia bermain di tim yang lebih bagus. Saya pernah melihat Neymar melakukan banyak hal yang tak bisa pemain lain lakukan dalam pertandingan," sambungnya.
"Namun jika Anda menginginkan pemain yang brilian untuk tim dan mencetak gol dalam jumlah yang bisa dicetak Neymar, maka Sterling adalah pilihannya," tukasnya.
Favorit Ballon d'Or
Lebih lanjut, Cascarino menilai dengan usianya yang masih 24 tahun, Sterling memiliki banyak waktu untuk terus berkembang dan bisa meraih penghargaan pemain terbaik dunia di masa depan.
"Saya jelas akan menganggapnya berada dalam daftar lima pemain terbaik di dunia. Yang membuat saya sangat senang dengan Sterling adalah perkembangan. Perkembangan dirinya dramatis," tutur Cascarino.
"Jika ia terus berkembang, dia akan menjadi pemain pertama atau kedua [pemain terbaik di dunia] dan mungkin akan memenangi Ballon d'Or," lanjutnya.
"Jika dia menjuarai Liga Champions bersama Manchester City dan memainkan peran besar di dalamnya, dan dia mencetak banyak gol dalam semusim, dia akan memiliki peluang bagus untuk memenanginya [Ballon d'Or]," tandasnya.
Sumber: talkSPORT
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Filipe Luis Klaim Neymar Jelas Ingin Pulang ke Barcelona
Liga Spanyol 9 September 2019, 22:14
-
Thiago Silva: PSG Masih Percaya Pada Neymar!
Liga Eropa Lain 9 September 2019, 22:00
-
Saingi MU, Juventus Kejar Thomas Meunier
Liga Italia 9 September 2019, 15:40
-
2 Alasan Kuat Barcelona Tak Perlu Ngotot Mengejar Neymar Tahun Depan
Liga Spanyol 9 September 2019, 10:20
-
Dianggap Lebih Hebat dari Neymar, Raheem Sterling Layak Raih Ballon d'Or
Liga Inggris 9 September 2019, 00:55
LATEST UPDATE
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR