Bola.net - Arsenal nampaknya harus gigit jari dalam perburuan John Stones. Sang bek diberitakan akan diberi kontrak baru oleh Manchester City dalam waktu dekat.
Sudah menjadi rahasia umum jika lini pertahanan Arsenal musim ini cukup bermasalah. Untuk itu Mikel Arteta berencana untuk membeli bek tengah baru di bulan Januari nanti.
Ada satu nama yang dirumorkan jadi pemain idaman Arteta. Ia adalah John Stones yang merupakan mantan anak asuhnya di Manchester City.
The Telegraph mengklaim bahwa Arsenal akan pulang dengan tangan hampa dalam perburuan Stones. Karena sang bek akan diberi kontrak baru dalam waktu dekat ini.
Simak situasi Stones selengkapnya di bawah ini.
Performa Meningkat
Menurut laporan tersebut, Pep Guardiola saat ini sangat puas dengan kemajuan performa Stones.
Musim ini sang bek mulai menjadi sosok yang diandalkan di lini pertahanan City. Ia mulai membentuk kombinasi yang bagus dengan Ruben Dias.
Itulah mengapa ia menjadi starter di 11 pertandingan terakhir Manchester City di ajang EPL.
Beri Kontrak Baru
Pihak Manchester City tidak tinggal diam ketika Arsenal mencoba membajak sang bek.
Mereka berencana untuk memberikan kontrak baru bagi sang bek. Sebagai apresiasi peningkatan performanya.
Tidak hanya itu, kontrak Stones juga sudah hampir habis sehingga mereka menilai ini saatnya memberi kontrak baru bagi keduanya.
Menang
Pada akhir pekan kemarin, Stones membantu City meraih kemenangan.
The Citizens menumbangkan Southampton dengan skor 1-0.
(The Telegraph)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tantang Man City, Arsenal Tanpa Aubameyang
Liga Inggris 21 Desember 2020, 21:44
-
Arsenal vs Manchester City: Guardiola Menang Telak dari Arteta
Liga Inggris 21 Desember 2020, 19:21
-
Diincar Arsenal, Man City Pagari John Stones dengan Kontrak Baru
Liga Inggris 21 Desember 2020, 18:20
-
Arsenal vs Manchester City: The Gunners Menang Sejarah, City Unggul Era Kiwari
Liga Inggris 21 Desember 2020, 17:32
-
Prediksi Arsenal vs Manchester City 23 Desember 2020
Liga Inggris 21 Desember 2020, 16:03
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58



















KOMENTAR