
Bola.net - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp membeberkan alasan mengapa ia menarik keluar Thiago Alcantara lebih awal saat menghadapi Porto. Klopp menyebut bahwa ia sengaja menarik keluar sang gelandang lebih awal sebagai tindakan preventif.
Pada tengah pekan kemarin, Thiago dipercaya menjadi starter melawan FC Porto. Ia tampil apik di laga itu dan mencetak gol perdana The Reds.
Namun baru 60 menit laga berjalan, Thiago sudah ditarik keluar oleh Klopp. Banyak yang berspekulasi sang gelandang mengalami cedera, karena ia baru saja sembuh dari cedera.
Namun Klopp memastikan bahwa sang gelandang tidak mengalami cedera. "Kami sengaja menariknya lebih awal karena kami tidak ingin ia kelelahan," buka Klopp kepada laman resmi Liverpool.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Jadwal Padat
Menurut Klopp, Liverpool akan menghadapi jadwal yang padat di bulan Desember. Sehingga ia ingin berhati-hati dalam memainkan Thiago agar ia tidak cedera lagi.
"Kami akan menghadapi periode yang sibuk setelah ini. Pada periode itu para pemain rentan mengalami cedera,"
"Situasi yang ia hadapi mirip dengan apa yang dilakukan Ox. Awalnya Ox tidak banyak bermain namun sekarang ia sudah bisa bermain lebih banyak dan kami akan melakukan hal yang sama dengan Thiago,"
Pemain Krusial
Klopp menyebut ia tidak akan terlalu tergesa-gesa memaksakan Thiago bisa lekas bermain. Ia ingin sang gelandang kembali ke performa terbaiknya agar ia bisa membantu The Reds.
"Thiago memiliki kemampuan yang sangat spesifik dan kemampuannya itu sangat membantu kami. Ketika ia bermain, ia bisa menjaga ritme permainan kami,"
Jadi tantangan kami saat ini cukup jelas, yaitu bagaimana membuatnya kembali menemukan ritme permainannya tanpa terlalu memaksanya. Ini akan jadi tantangan yang berat karena setelah ini ada banyak pertandingan yang harus kami mainkan," ujarnya.
Laga Berikutnya
Liverpool akan melakoni pertandingan pekan ke-13 EPL di Anfield nanti malam. Mereka akan menjamu salah satu tim kuda hitam, Southampton.
Kemenangan menjadi harga mati bagi Liverpool. Karena mereka perlu menempel ketat Chelsea di puncak klasemen.
Klasemen Premier League
(Liverpool FC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jurgen Klopp Tebar Ancaman pada Ralf Rangnick: Waktumu di MU Tidak Banyak lho!
Liga Inggris 27 November 2021, 18:44
-
Jadwal Siaran Langsung Premier League di Mola TV Hari Ini, Sabtu 27 November 2021
Liga Inggris 27 November 2021, 14:20
-
Sudah Pulih, Jurgen Klopp Nantikan Kontribusi Andrew Robertson untuk Liverpool
Liga Inggris 27 November 2021, 12:00
-
Ditarik Lebih Awal, Jurgen Klopp Pastikan Thiago Alcantara Tidak Cedera
Liga Inggris 27 November 2021, 11:40
-
Lawan Southampton, Liverpool Bisa Turun dengan Kekuatan Penuh
Liga Inggris 27 November 2021, 11:20
LATEST UPDATE
-
Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 10 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 07:00
-
Prediksi Tottenham vs Aston Villa 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 07:00
-
Prediksi Everton vs Sunderland 10 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 06:25
-
Hasil Piala Afrika Tadi Malam: Mazraoui Pulangkan Bryan Mbeumo ke MU
Bola Dunia Lainnya 10 Januari 2026, 06:00
-
Bukan Pelatih, Lionel Messi Ungkap Rencana Pensiun, Apa Itu?
Bola Dunia Lainnya 10 Januari 2026, 06:00
-
Prediksi Como vs Bologna 10 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 05:00
-
6 Rekor Mustahil yang Bisa Dihancurkan Cristiano Ronaldo Tahun 2026
Asia 10 Januari 2026, 04:30
-
Prediksi Charlton vs Chelsea 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR