
Bola.net - Klub Premier League, Manchester United diberitakan mulai mengubah rencana transfer mereka. Setan Merah kini hanya fokus untuk mengejar dua pemain baru di bursa transfer yang akan datang.
Sebelum pandemi virus corona menyerang, MU diyakini akan belanja besar-besaran di musim panas nanti. Pasalnya Ole Gunnar Solskjaer mengatakan bahwa timnya membutuhkan sekitar tiga sampai empat pemain baru untuk menjadi penantang gelar juara.
Namun baru-baru ini CEO United, Ed Woodward mengatakan bahwa MU tidak bisa foya-foya di musim panas nanti. Ia menyebut bahwa keuangan klub tidak memungkinkan untuk belanja terlalu besar karena pandemi virus corona.
ESPN melansir bahwa dengan kondisi terbaru mereka saat ini, Solskjaer kini mengubah prioritas transfernya. Ia diberitakan hanya akan mengejar dua pemain saja di musim panas nanti.
Pemain bertipe apa saja yang akan dikejar Solskjaer? Simak informasinya di bawah ini.
Incar Pemain Sayap
Menurut laporan tersebut, pemain pertama yang akan didatangkan oleh Solskjaer adalah winger kanan.
Solskjaer sudah lama mendambakan pemain sayap baru di timnya. Ia menilai bahwa MU tidak punya winger kanan yang bagus di tim mereka saat ini.
Untuk itu, Solskjaer diberitakan akan memprioritaskan transfer winger kanan baru dengan Jadon Sancho sebagai pemain yang paling ia dambakan.
Tambah Stok Penyerang
Pemain kedua yang akan dikejar oleh Solskjaer adalah seorang penyerang baru.
Solskjaer dalam wawancaranya baru-baru ini mengatakan bahwa ia sebenarnya puas dengan stok penyerang yang ia miliki. Pasalnya tiga penyerang mudanya, Marcus Rashford, Anthony Martial dan Mason Greenwood mulai menunjukkan performa yang impresif.
Namun Solskjaer merasa bahwa terlalu beresiko hanya mengandalkan ketiga penyerang itu saja, sehingga ia ingin mencari striker baru di musim panas nanti.
Tidak Beli Gelandang
Solskjaer diberitakan punya alasan yang kuat tidak membeli gelandang baru di musim panas nanti.
Ia cukup percaya diri bahwa Pogba tidak akan pindah klub sehingga ia merasa belum perlu untuk mendatangkan gelandang baru ke Old Trafford.
(ESPN)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR