
Bola.net - Klub Premier League, Arsenal resmi mengumumkan daftar pemain yang cabut dari Emirates Stadium di musim panas ini. Salah satu nama yang masuk daftar itu adalah Eddie Nketiah.
Setiap tahun, jelang dimulainya musim baru klub-klub di Inggris merilis daftar pemain yang mereka lepas. Mereka mengonfirmasi pemain-pemain yang kontraknya habis di musim panas tahun ini.
Arsenal baru-baru ini merilis daftar tersebut. Mereka merilis sejumlah nama yang dikonfirmasi kontraknya habis di musim panas ini.
Salah satu nama yang masuk dalam daftar ini adalah Eddie Nketiah. Striker didikan akademi Arsenal itu resmi mereka lepas.
Simak situasi Nketiah selengkapnya di bawah ini.
Digosipkan Bertahan
Menurut laporan yang beredar di Inggris, Arsenal sebenarnya ingin mempertahankan Nketiah di musim panas ini.
Ini disebabkan sang striker tampil apik di lini serang Arsenal. Terutama di paruh kedua musim 2021/22.
Belum lagi Arsenal sudah dipastikan ditinggal Alexandre Lacazette yang balik kucing ke Lyon. Jadi mereka ingin mempertahankan sang striker.
Masih Nego
Meski memasukkan nama Nketiah di daftar pemain yang pergi di musim panas ini, Arsenal memberikan tambahan keterangan di daftar itu.
Mereka mengonfirmasi bahwa Nketiah sudah diberikan tawaran kontrak baru. Saat ini proses negosiasi antara Arsenal dan Nketiah masih berlanjut.
Jadi masih ada kemungkinan bagi sang striker untuk bergabung lagi dengan Arsenal di musim panas ini.
Cari Striker
Arsenal di waktu yang bersamaan dilaporkan mulai mencari striker baru untuk memperkuat lini serang mereka di musim depan.
Nama bomber Manchester City, Gabriel Jesus dilaporkan masih jadi pilihan utama Arsenal di musim panas ini.
Klasemen Akhir Premier League
(Arsenal FC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eddie Nketiah Masuk Daftar Pemain yang Dilepas Arsenal
Liga Inggris 10 Juni 2022, 19:20
-
Bukayo Saka Berikutnya? 7 Pemain Manchester City yang Dibajak dari Arsenal
Editorial 10 Juni 2022, 17:30
-
Kesempatan Emas! Arsenal Ditawari Rekrut Bek Incaran Man United Ini
Bundesliga 10 Juni 2022, 03:45
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR