Bola.net - - Spekulasi mengenai siapa pelatih baru Chelsea musim depan semakin rumit. Pelatih Ajax Amsterdam, Erik Ten Hag diberitakan menjadi salah satu kandidat pengganti Maurizio Sarri di Chelsea musim depan.
Musim 2018/2019 kemarin, Chelsea memperkenalkan Maurizio Sarri sebagai pelatih baru mereka. Pelatih asal Italia itu menjalani musim debut yang tergolong sukses, di mana ia membawa Chelsea finish di peringkat 3 klasemen akhir EPL dan juga menjuarai UEFA Europa League.
Namun kebersamaan Sarri dan Chelsea tidak bertahan lama. Sang pelatih diberitakan akan kembali ke Italia musim depan untuk menjadi manajer baru Juventus.
Chelsea sendiri bergerak cepat untuk mencari pengganti Sarri. Dilansir The Mirror, kini The Blues mempertimbangkan merekrut Erik Ten Hag dari Ajax Amsterdam sebagai manajer baru mereka.
Apa pertimbangan Chelsea merekrut Ten Hag? Baca situasinya di bawah ini.
Kemampuan Teruji
Menurut laporan tersebut, Chelsea tertarik menggunakan jasa Ten Hag setelah melihat rekam jejaknya bersama Ajax musim ini.
Ten Hag pertama kali melatih I Lancieri pada tahun 2017 silam. Ia menggantikan Marcel Keizer yang dipecat oleh manajemen Ajax.
Ten Hag butuh dua musim saja untuk menjadikan Ajax mengakhiri puasa gelar Eredivisie, di mana ia juga memenangkan trofi KNVB Bekker, sehingga Chelsea menilai sang pelatih cukup bagus untuk menangani tim mereka musim depan.
Mampu Orbitkan Pemain Muda
Pertimbangan utama Chelsea ingin merekrut Ten Hag karena kemampuannya untuk mengorbitkan para pemain muda. Seperti yang sudah diketahui, mayoritas skuat Ajax musim lalu adalah pemain-pemain muda berbakat yang berhasil diasah oleh Ten Hag.
Chelsea menilai kemampuan Ten Hag itu sangat dibutuhkan untuk musim depan. Pasalnya The Blues akan menjalani hukuman embargo transfer selama satu tahun, sehingga mereka hanya bisa memanfaatkan pemain-pemain muda mereka.
Di sini, peran Ten Hag diperlukan. Mereka berharap Ten Hag mampu memoles para pemain muda ini agar Chelsea bisa bertahan hidup di papan atas EPL musim depan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Erik Ten Hag Masuk Bursa Pelatih Baru Chelsea
Liga Inggris 10 Juni 2019, 19:00
-
Peringatan untuk Hazard: Terkadang Rumput Tetangga Tidak Lebih Hijau
Liga Spanyol 10 Juni 2019, 09:40
-
Fans Chelsea Diyakini Sudah Ikhlas Melepas Eden Hazard ke Real Madrid
Liga Inggris 10 Juni 2019, 09:00
-
Bersama Real Madrid, Eden Hazard akan Jadi Pemain Terbaik di Dunia
Liga Spanyol 9 Juni 2019, 21:20
LATEST UPDATE
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
-
Arsenal vs Liverpool: Ibarat Misi Mustahil untuk The Reds
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:28
-
Satu Sentuhan Darren Fletcher, Kesalahan Fatal Amorim di MU Langsung Terbongkar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:16
-
Prediksi Susunan Pemain Milan vs Genoa: Allegri Turunkan Kekuatan Terbaik?
Liga Italia 8 Januari 2026, 17:12
-
Raphinha Lempar Peringatan ke Real Madrid dan Atletico: Barcelona Siap!
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:59
-
Arsenal vs Liverpool: Saka Kembali Starter, Ini Prediksi Line-up The Gunners
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:57
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:40
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:37
-
Pemain yang Bikin Chelsea Kelabakan, Harry Wilson Punya Sentuhan Magis!
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR