Bola.net - - Christian Eriksen mengklaim tinggal sedikit lagi akan bisa menjadi salah satu tim besar dan masuk golongan elit klub-klub Eropa.
The Lilywhites sudah meramaikan bursa juara Premier League di dua musim terakhir, dengan finish di posisi runner-up musim lalu dan tiga di musim 15/16.
Eriksen percaya Spurs harus berterima kasih pada manajer Mauricio Pochettino, yang mampu membuat timnya mengeluarkan potensi maksimal dan bermain begitu percaya diri, sejak kehadirannya di Mei 2014.
"Banyak yang terjadi di beberapa tahun terakhir," tutur Eriksen di Sky Sports. "Ada banyak perubahan, di dalam dan luar lapangan. Semua berjalan seperti yang kami inginkan. Kami ingin jadi tim top dan itu yang kami coba lakukan. Kami hampir melakukannya, lebih dekat dari sebelumnya."
Mauricio Pochettino
"Pochettino memberikan kami stabilitas, bukan hanya untuk saya tapi seluruh klub. Sebagai pemain, kami merasa nyaman, tanpa perlu memikirkan hal lain selain sepakbola. Semua punya kontrak jangka panjang dan merasa aman di klub."
"Dia membuat pemain percaya diri dan mempercayai mereka. Dia tahu semua yang terbaik dari saya."
"Kami terdiri dari banyak pemain muda yang ingin terus berkembang di masa mendatang. Tentu saja ada persaingan ketat di sini, namun di sini sedikit berbeda. Kami terdiri dari banyak talenta baru."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hadapi Tottenham, Arsenal Diminta Ubah Taktik
Liga Inggris 15 November 2017, 15:47
-
Wright: Arsenal Wajib Menangkan Derby London Utara
Liga Inggris 15 November 2017, 14:00
-
Cech Tak Setuju Tottenham Disebut Rival Arsenal
Liga Inggris 15 November 2017, 13:20
-
Bos Brasil Bandingkan Kekuatan Kane dan Gabriel Jesus
Liga Inggris 15 November 2017, 11:00
-
Eriksen: Tottenham Bisa Jadi yang Terbaik
Liga Inggris 15 November 2017, 10:40
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52





















KOMENTAR