
Bola.net - Fabinho jadi penentu kemenangan Liverpool atas Burnley dalam duel lanjutan Premier League 2021/22, Minggu (13/2/2022). The Reds hanya menang tipis dengan skor 1-0.
Kemenangan ini krusial bagi Liverpool. Bermain tandang ke markas Burnley selalu alot bagi tim mana pun, beruntung Liverpool punya pemain seperti Fabinho yang bisa jadi pembeda.
Perkembangan Fabinho memang mulai mencuri perhatian musim ini. Dia lebih sering mencetak gol, padahal bermain sebagai gelandang bertahan.
Kini, Jurgen Klopp mencoba bicara soal perkembangan gelandang favoritnya itu. Apa katanya?
Contoh sempurna
Bagi Klopp, Fabinho adalah contoh sempurna pemain Liverpool. The Reds punya gaya bermain khas sejak dilatih Klopp, tidak gampang bagi pemain untuk beradaptasi.
Fabinho juga sempat kesulitan, tapi kini perlahan-lahan dia mulai bermain di level top. Dia jadi contoh sempurna perjalanan adaptasi pemain di Liverpool.
"Menurut saya, Fabinho mungkin adalah contoh sempurna. Ketika dia pertama tiba di sini, sangat sulit baginya untuk beradaptasi dengan gaya bermain kami," kata Klopp.
"Kami bermain dengna satu gelandang no.6, bukan dobel no.6. Jadi dia harus beradaptasi. Kami mencoba membantunya, tapi jelas tidak bisa dalam semalam."
Gol Fabinho
Musim ini torehan gol Fabinho meningkat pesat dari musim lalu. Menariknya, Klopp tahu bahwa seharusnya Fabinho bisa mencetak banyak gol andai diberi kebebasan.
"Sebenarnya, dia mungkin bisa mencetak lebih banyak gol untuk Liverpool jika saya mengizinkan dia masuk ke kotak penalti dalam situasi ofensif," lanjut Klopp.
"Baru akhir-akhir ini kami menempatkan dia di sana dan sejak saat itu dia terus mencetak gol. Gol hebat, gol yang sangat hebat."
Fabinho mencetak lima gol dalam tujuh penampilan terakhir untuk Liverpool. Angka yang cukup bagus untuk gelandang bertahan.
Klasemen Liga Inggris
Sumber: Liverpool
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- 5 Pelajaran dari Duel Burnley vs Liverpool: Alarm Bagi The Reds
- Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Inggris: Liverpool Setia Pepet Man City, MU Peringkat Berapa?
- Burnley 0-1 Liverpool: Bukan Kemenangan Mudah Bagi the Reds, Tapi Bikin Puas!
- Eks Liverpool: Manchester United Tidak Membaik, Malah Semakin Buruk!
- Manchester United 1-1 Southampton: Salah De Gea Sampai Setan Merah Gagal Menang?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hadapi Liverpool di Babak 16 Besar UCL, Ini Pemain yang Harus Ditakuti Inter Milan
Liga Champions 14 Februari 2022, 19:36
-
Saingi MU, Liverpool Juga Kejar Nicolo Zaniolo
Liga Inggris 14 Februari 2022, 18:05
-
Inter Diklaim Bisa Menang Atas Liverpool Gara-gara Van Dijk, Masa Sih?
Liga Champions 14 Februari 2022, 16:45
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR