Bola.net - - Keinginan Manchester United untuk merasakan jasa Philippe Coutinho kemungkinan bakal urung jadi kenyataan. Sebab, pihak keluarga Coutinho diklaim belum ingin pindah dari Barcelona dalam waktu dekat.
Coutinho memang dikabarkan berniat untuk pindah dari Barcelona. Sebab, dia sudah tidak lagi merasa nyaman bermain di bawah asuhan Ernesto Valverde. Posisi Coutinho di tim utama Barca tidak dijamin oleh pelatih 54 tahun.
Situasi tersebut kemudian terpantau oleh pihak United. Dengan kekuatan finansial yang ada, United coba melirik peluang agar bisa memboyong mantan pemain Liverpool itu kembali ke Inggris. Tapi, rencana United bisa jadi akan batal.
Mengapa bisa begitu? Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini.
Faktor Keluarga
Philippe Coutinho mempertimbangkan untuk pindah dari Barcelona lantaran sudah tidak lagi menjadi pilihan utama. Dia tidak cukup puas hanya menjadi cadangan atau menjadi opsi kedua. Coutinho ingin bermain secara reguler di klub yang dibela.
Pemain asal Brasil kemudian didekati oleh pihak Manchester United. Ada rasa tertarik dari Coutinho.
Tapi, seperti dikutip dari Mundo Deportivo, kemungkinan kepindahan Coutinho ke United cukup kecil. Hal ini disebabkan oleh faktor keluarga sang pemain. Keluarga Coutinho sudah merasa betah tinggal di Spanyol dan tak ingin pindah.
Coutinho kini tinggal bersama dengan kekasih dan anak mereka yang baru saja lahir. Mereka menetap di Spanyol dan merasa nyaman. Keluarga Coutinho belum punya rencana pindah ke Inggris dalam waktu dekat ini.
Coutinho Siap Berjuang
Bukan hanya faktor keluarga, Coutinho juga punya tekad yang besar untuk bertahan di Barca dan memperjuangkan posisi inti. Eks pemain Inter Milan tersebut belum menyerah dan akan berusaha keras agar kembali jadi pilihan utama.
Setidaknya, Coutinho masih akan bertahan di Barca hingga akhir musim 2018/19 ini.
Pasalnya, dia juga masih menunggu kepastian kontrak pelatih Ernesto Valverde dengan pihak Barcelona yang akan habis pada akhir musim 2018/19. Jika Valverde pindah, maka Coutinho akan semakin mantap bertahan di Camp Nou.
Berita Video
Berita video seorang bocah bernama Diego Aslan menarik perhatian saat Timnas Indonesia U-22 melakukan internal game. Anak berusia 8 tahun ini bisa juggling sampai ribuan kali.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Munir Pergi, Barcelona Kejar Olivier Giroud?
Liga Spanyol 15 Januari 2019, 20:40
-
Ini Lima Kandidat Juara UCL Versi Chiellini
Liga Champions 15 Januari 2019, 17:55
-
Malcom Segera Pindah ke Inggris?
Liga Spanyol 15 Januari 2019, 17:00
-
Cari Striker Baru, Barcelona Pertimbangkan Fernando Llorente
Liga Spanyol 15 Januari 2019, 16:40
-
4 Alasan Barcelona Bisa Raih Treble Musim Ini
Editorial 15 Januari 2019, 15:22
LATEST UPDATE
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Disebut Sudah Habis, Bintang MU Ini Justru Jadi Pemain yang Krusial untuk Timnas Brasil
Liga Inggris 18 November 2025, 16:08
-
Hubungannya Dengan Cristiano Ronaldo Merenggang? Ini Pengakuan Dari Karim Benzema
Asia 18 November 2025, 15:55
-
Italia Dipermalukan Norwegia 1-4, Rekor Buruk Azzurri di San Siro Kian Mengkhawatirkan
Piala Dunia 18 November 2025, 15:48
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR