
Bola.net - Manajer Chelsea, Mauricio Pochettino buka suara terkait desakan agar ia dipecat dari kursi pelatih Chelsea. Sang pelatih legawa menerima itu semua.
Kejadian tersebut terjadi pada pertandingan Brentford vs Chelsea kemarin malam. Di laga itu, Chelsea sempat tertinggal dengan skor 2-1.
Fans Chelsea yang hadir di Gtech Community Stadium nampaknya kesal dengan performa timnya. Alhasil mereka meneriakkan chant agar Pochettino dipecat manajemen Chelsea.
Ketika ditanya mengenai chant tersebut, begini respon Pochettino. "Saya diberi tahu mengenai chant itu, namun jujur saya tidak mendengarnya," ujar Pochettino yang dikutip Football London.
Simak komentar lengkap pelatih asal Argentina itu di bawah ini.
Situasi Normal

Pochettino sendiri memaklumi chant penuh kekesalan dari fans Chelsea tersebut. Ia menilai pada saat itu Chelsea lagi berada di posisi tertinggal dan wajar jika fans Chelsea marah.
"Saya tidak mendengar langsung chant itu, namun saya rasa itu situasi yang normal," sambung Pochettino.
"Kami tertinggal 2-1 pada saat itu, dan fans hanya mencoba menyalurkan rasa frustrasi mereka. Saya yang bertanggung jawab atas itu, karena saya pelatih kepala tim ini."
Siap Benahi Chelsea

Pochettino sadar betul bahwa para fans Chelsea sangat kesal dengan hasil ini. Ia berjanji akan bekerja keras agar situasinya bisa lebih membaik.
"Saya rasa hubungan saya dengan para fans tergolong bagus. Kita semua harus memahami bahwa para fans memang sangat emosional," sambung Pochettino.
"Saya berjuang agar tim ini bisa bermain dengan lebih baik. Saya akan mencoba meningkatkan performa kami agar kami mencetak banyak gol dan memenangkan banyak pertandingan," ia menandaskan.
Laga Berikutnya

Chelsea sendiri punya waktu yang cukup panjang untuk mempersiapkan laga berikutnya.
The Blues baru beraksi lagi di tanggal 12 Maret mendatang, di mana mereka akan berhadapan dengan Newcastle.
Klasemen Premier League
(Football London)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ditahan Imbang Brentford, Chelsea Bukan Tim Tanpa Motivasi
Liga Inggris 3 Maret 2024, 01:30
-
Fans Chelsea Minta Dirinya Dipecat, Mauricio Pochettino Bisa Memaklumi
Liga Inggris 3 Maret 2024, 01:10
LATEST UPDATE
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR