
Bola.net - Chelsea menelan hasil buruk pada pekan ke-14 Premier League. Menjamu West Ham, Sabtu (30/11/2019), The Blues takluk 0-1 di hadapan publik Stamford Bridge. Hasil yang mengecewakan untuk pasukan Frank Lampard.
Kekalahan itu bisa jadi menandakan kondisi sulit Chelsea yang sekarang. Mereka menelan dua kekalahan beruntun di Premier League, juga hanya bisa memetik satu kemenangan pada lima laga terakhir di semua kompetisi.
Lampard diyakini harus segera menyelesaikan masalah timnya. Sepertinya Mason Mount dkk. tengah tidak percaya diri, laju apik mereka dalam dua bulan terakhir terhenti begitu saja.
Uniknya, Lampard justru mengaku tidak terkejut. Mengapa? Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Tidak Maksimal
Bagi Lampard, permainan Chelsea memang tidak maksimal pada laga tersebut, mereka pantas kalah. Kekalahan itu tidak mengejutkan, baginya Premier League memang selalu seperti itu - tidak mudah menjaga laju positif.
"Ini adalah ujian-ujian kecil bagi kami dan kami harus melewatinya, jadi ketika melihat ulang pertandingan ini, mungkinkah mereka [para pemain] bisa berbuat lebih?" ujar Lampard di Chelseafc.com.
"Ya, secara kolektif, kami bisa tampil lebih baik ketika menyerang dan mengelola pertandingan lebih baik."
Tidak Terkejut
Kemudian, Lampard tahu Chelsea harus mengalami momen seperti ini untuk berkembang. Para pemain harus menyadari bahwa permainan tim mereka belum mencapai level Liverpool atau Manchester City.
"Terkejut bukan kata yang tepat. Premier League memang seperti ini. Tidak ada yang diberikan Anda dengan mudah. Kami lebih merasa kecewa daripada terkejut," lanjut Lampard.
"Ini juga memberikan saya pandangan tentang kualitas kami secara umum, sebab kami tidak akan bisa melewati musim ini dengan hanya 10 atau 11 pemain saja," tandasnya.
Sumber: Chelseafc
Baca ini juga ya!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
West Ham Pecundangi Chelsea di Stamford Bridge
Galeri 2 Desember 2019, 12:51
-
Olivier Giroud Mengecewakan, Frank Lampard Siapkan Christian Pulisic jadi Penyerang
Liga Inggris 2 Desember 2019, 12:38
-
Susah Payah Bertahan, Chelsea Akhirnya Rasakan Dampak Embargo Transfer?
Liga Inggris 2 Desember 2019, 05:00
-
Frank Lampard Tidak Terkejut dengan Kekalahan Chelsea, Alasannya Kuat
Liga Inggris 2 Desember 2019, 04:00
-
Rahasia Frank Lampard di Chelsea: Tak Terlena Saat Menang, Tak Terkejut Ketika Kalah
Liga Inggris 2 Desember 2019, 02:00
LATEST UPDATE
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR