
Bola.net - Mantan penyerang Manchester United, Louis Saha memberikan peringatan kepada Casemiro. Ia menilai Casemiro harus fokus untuk melaksanakan tugasnya yaitu sebagai gelandang bertahan.
Musim ini Casemiro menjadi anomali di Manchester United. Sang gelandang kini tercatat sebagai top skor sementara Manchester United.
Ia sudah mengemas total empat gol bagi Setan Merah. Di mana ia mencetak dua gol ke gawang Bayern Munchen di awal bulan kemarin.
Namun Saha menilai mencetak gol itu bukan tugas Casemiro, dan ia tidak seharusnya fokus pada aspek itu. "Casemiro punya nama besar dan ia adalah pemain kunci untuk Manchester United," buka Saha kepada BetFred.
Simak komentar lengkap sang mantan penyerang MU itu di bawah ini.
Terlalu Maju

Menurut Saha, di musim ini Casemiro bisa mencetak empat gol karena ia menempatkan posisinya terlalu maju ke depan. Padahal itu bukan tugasnya sebagai gelandang bertahan MU.
"Saya yakin dia [Casemiro] akan menjadi pemain terbaik Man United lagi jika mereka bisa menemukan keseimbangan yang pas di tim mereka. Saat ini, ia terlihat bermain dengan buruk karena ia seakan bermain di posisi nomor 10," sambung Saha.
"Dia terlihat memposisikan dirinya terlalu maju ke depan dan ia mencoba untuk melepaskan banyak umpan ke rekan-rekannya, padahal itu bukan tugas utamanya. Dia melakukan banyak hal yang bukan tugasnya dan itu yang menyebabkan lini tengah United tidak seimbang saat ini."
Fokus ke Tugas Utama

Saha berharap Casemiro segera insyaf. Ia ingin sang gelandang fokus pada tugas utamanya sebagai seorang gelandang bertahan.
"Casemiro bukan pemain nomor 10, namun saat ini ia menempatkan dirinya terlalu ke depan. Saya tidak pernah ingat Casemiro mampu mencetak 10 gol di Real Madrid, namun di MU ia seakan bisa melakukan itu karena ia sudah mencetak empat gol sebelum Oktober," sambung Saha.
"Dia melakukan banyak hal yang tidak perlu ia lakukan dan itu membuat para pemain lain harus menutupi kekurangannya. Mason Mount harus bisa memberikan lebih banyak kreativitasnya agar Casemiro bisa fokus dengan tugas utamanya yaitu melindungi lini pertahanan," imbuhnya.
Dapat Kartu Merah

Casemiro sendiri baru-baru ini kembali mendapatkan kartu merah di ajang Liga Champions.
Ia harus diusir wasit setelah melakukan pelanggaran di kotak penalti saat menghadapi Galatasaray.
Klasemen Premier League
(BetFred)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU dan Barcelona Gigit Jari! Nico Williams Putuskan Bertahan di Athletic Bilbao
Liga Spanyol 5 Oktober 2023, 22:48
-
Gak Usah Maju-maju Bisa Gak Sih Casemiro?
Liga Inggris 5 Oktober 2023, 22:23
-
Manchester United vs Brentford, Sergio Reguilon Bakal Comeback?
Liga Inggris 5 Oktober 2023, 22:11
-
Raphael Varane, 'Beban' Baru di Lini Pertahanan Manchester United?
Liga Inggris 5 Oktober 2023, 21:40
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR