
Bola.net - Olivier Giroud mengungkapkan permasalahan yang dialami mantan timnya Arsenal saat ini. Menurut pemain AC Milan itu, The Gunners sulit untuk berada di papan atas karena rival-rivalnya mengeluarkan lebih banyak uang.
Arsenal memulai musim ini dengan hasil yang buruk. Tim asuhan Mikel Arteta tersebut menderita tiga kekalahan beruntun di Premier League.
Beruntung, Arsenal pada akhirnya mampu bangkit. Pierre-Emerick Aubameyang dan kolega sudah tak terkalahkan dalam empat pertandingan terakhirnya.
Arsenal sekarang merangkak ke peringkat ke-11 di klasemen Premier League. The Gunners hanya berjarak empat poin dari posisi empat besar.
Empat Besar
Saat ditanya butuh berapa lama Arsenal bisa kembali ke posisi empat besar, Giroud tak bisa menjawab secara pasti. Tapi, uang juga memainkan peran besar akan hal itu.
"Itu pertanyaan yang bagus. Saya pikir Mikel Arteta punya waktu untuk kembali ke empat besar," kata Giroud kepada talkSPORT.
"Tapi terkadang masalahnya adalah uang juga memainkan peran besar dalam kesuksesan."
Rival Datangkan Pemain Kelas Dunia
Arsenal sebenarnya menghabiskan 145 juta pounds pada bursa transfer musim panas lalu untuk merekrut enam pemain baru. Tapi yang dipermasalahkan Giroud adalah rival-rivalnya menghabiskan uang banyak di bursa transfer untuk mendatangkan pemain kelas dunia.
“Ketika Anda melihat Chelsea setelah memenangkan Liga Champions, mereka menghabiskan lebih dari 80 juta punds untuk Romelu Lukaku, untuk memperkuat lini depan dan setelah menghabiskan jutaan di tahun sebelumnya," lanjutnya.
Masalah Arsenal
Giroud percaya kurangnya pengeluaran di bursa transfer menjadi masalah besar bagi Mikel Arteta di Arsenal.
“Saya pikir uang memainkan peran besar tetapi itulah masalahnya dengan Arsenal. Mungkin mereka tidak menggelontorkan uang sebanyak lawan mereka,” pungkasnya.
Klasemen Premier League
Sumber: talkSPORT
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Wadidaw! Barcelona Bakal Korbankan Busquets Demi Kessie
Liga Spanyol 13 Oktober 2021, 19:24
-
Naas, Inilah Korban-korban Terbaru Virus FIFA di Oktober 2021
Piala Dunia 13 Oktober 2021, 19:15
-
Nego Macet, Alessio Romagnoli Tetap Ingin Bertahan di AC Milan
Liga Italia 13 Oktober 2021, 19:00
-
Walah, AC Milan Konfirmasikan Theo Hernandes Positif COVID-19 (Lagi)
Liga Italia 13 Oktober 2021, 18:54
-
Cuma Gosip! Agen Bantah Tawarkan Kessie ke Inter Milan
Liga Italia 13 Oktober 2021, 18:21
LATEST UPDATE
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR