Bola.net - - Manajer Manchester City, Josep Guardiola masih tidak yakin bahwa timnya tidak akan kalah pada musim 2017/18. Menurutnya, rekor tidak terkalahkan hanya akan jadi milik Arsene Wenger dan Arsenal saja.
Man City melaju mulus hingga pekan ke-17 Premier League musim ini. Sergio Aguero tidak pernah merasakan pahitnya kalah. Bahkan, mereka baru saja mengukir rekor dengan memetik 15 kemenangan secara beruntun.
Kini, banyak yang memprediksi bahwa Man City akan mematahkan rekor tidak pernah kalah yang diukir Arsenal pada musim 2003/04 silam. Tapi, Guardiola merasa bahwa itu tidak akan mungkin terjadi.
"Itu tidak akan terjadi," tegas Guardiola seperti dikutip dari Soccerway.
"Itu adalah milik Arsene Wenger dan juga Arsenal yang telah tampil menakjubkan di tahun 2004. Kami akan mengalami kekalahan di banyak pertandingan," tandas pelatih asal Spanyol tersebut.

Guardiola mengatakan demikian lantaran merasa bahwa perjalanan Man City pada saat ini sedang memasuki tahap krusial. Ada intensitas yang tinggi dan jadwal yang padat di akhir tahun atau yang lazim disebut dengan Boxing Day.
Dengan situasi seperti ini, Guardiola pun memilih realistis. Ia sadar bahwa laju Man City masih tidak terbendung. Tapi, dia tidak tahu sampai kapan hal ini akan terjadi.
"Kami sangat senang dan kami akan terus berjuang untuk mempertahankannya selama mungkin. Tapi orang, klub-klub kehilangan pertandingan dan itu akan terjadi," tutup mantan pelatih Barcelona dan Bayern Munchen tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Guardiola Sebut Spurs Pondasi Timnas Inggris
Liga Inggris 15 Desember 2017, 23:35
-
Guardiola: Yang Tidak Terkalahkan Hanya Wenger
Liga Inggris 15 Desember 2017, 23:02
-
Jadi Manager of the Month Lagi, Guardiola Samai Rekor Conte
Liga Inggris 15 Desember 2017, 20:14
-
Courtois Bersumpah Chelsea Takkan Biarkan City Melesat
Liga Inggris 15 Desember 2017, 15:20
-
Sonaldo: Manchester City? Mereka Cuma Manusia Biasa
Liga Inggris 15 Desember 2017, 14:10
LATEST UPDATE
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR