Bola.net - - Gelandang Manchester City Ilkay Gundogan mengeluhkan rapuhnya lini pertahanan The Citizen musim lalu dan berharap hal itu segera bisa diperbaiki pada musim panas ini.
Musim lalu, City memang ganas untuk urusan menyerang. Dalam semusim pasukan Josep Guardiola itu sanggup mencetak 80 gol, catatan yang hanya kalah dari torehan Tottenham dan Chelsea.
Untuk urusan bertahan mereka juga lumayan kuat. Mereka cuma kebobolan 39 kali, terbaik keempat setelah Tottenham, Manchester United dan Chelsea.
Sementara itu dari semua penghuni empat besar, City jadi klub ketiga yang paling banyak mendapatkan hasil imbang, yakni sembilan kali. Spurs sendiri seri delapan kali, Liverpool 10 kali, sementara Chelsea hanya tiga kali.
Bagi Gundogan, hasil itu tidak bisa diterimanya. Ia berharap ada perbaikan di lini belakang City karena lini tersebut dinilainya terlalu rapuh.
"Rasanya agak tidak adil kadang-kadang, untuk bermain selama 90 menit, untuk melakukan banyak usaha dalam permainan, menciptakan peluang, bermain dengan sangat baik - jadi kami selalu merasakannya setelah pertandingan bahwa yang kami lakukan adalah hal yang benar. Dan pada akhirnya, hanya ada sedikit kurang konsentrasi untuk sesaat, satu kesalahan individu, dan karena itulah kita kadang kehilangan dua poin, terkadang bahkan tiga poin. Itu hanya menunjukkan kepada kami betapa besar kami harus memperhatikan detil-detil kecil, terutama untuk urusan defensif," ujar Gundogan pada ESPN.
"Jelas kita kebobolan terlalu banyak gol musim lalu, terlalu banyak gol mudah terutama dengan melakukan kesalahan individu. Saya bisa mengingat beberapa pertandingan, terutama di kandang sendiri di Stadion Etihad, dimana kami kehilangan poin. Kami pasti perlu fokus pada hal itu selama beberapa pekan ke depan dan ketika musim dimulai terutama, tapi kami mengusahakannya dan saya cukup yakin bahwa kami akan menjadi lebih baik musim depan," serunya.
"Jika kami mencetak jumlah gol yang sama dengan skor kami musim lalu, atau bahkan lebih, maka Saya pikir itu akan menjadi musim yang hebat bagi kami," sambungnya.
Baca Juga:
- Inter Menyerah Pertahankan Perisic
- Skuat City Menderita di Bawah Asuhan Guardiola
- Yaya Harap Mendy Bisa Cepat Adaptasi di Premier League
- Yaya: Mendy Fantastis dan Menarik Untuk Dilihat
- Leroy: Musim Depan Musim Premier League Terberat
- Pemain Baru Man City Dapat Pujian Dari Fernandinho
- Guardiola: 100 Juta Pound Untuk Satu Pemain Itu Wajar Saat Ini
- 'Guardiola Yakin City Segera Samai Level Barca dan Madrid'
- Demi Gabung Manchester City, Sanchez Siap Potong Gaji
- Guardiola Bicara Soal Kemungkinan Rekrut Mbappe
- Guardiola Akui Aktivitas Transfer City Belum Berakhir
- Man City Percaya Bale Akan Dilepas ke MU
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gundogan: City, MU, Chelsea dan Liverpool Kandidat Juara Musim Depan
Liga Inggris 26 Juli 2017, 23:29
-
Gundogan Minta City Benahi Lini Pertahanannya
Liga Inggris 26 Juli 2017, 22:53
-
Skuat City Menderita di Bawah Asuhan Guardiola
Liga Inggris 26 Juli 2017, 22:25
-
Yaya Harap Mendy Bisa Cepat Adaptasi di Premier League
Liga Inggris 26 Juli 2017, 19:44
-
Yaya: Mendy Fantastis dan Menarik Untuk Dilihat
Liga Inggris 26 Juli 2017, 19:09
LATEST UPDATE
-
Lagi, Ruben Amorim Tegaskan Skema 3 Bek Bukan Masalah untuk Manchester United
Liga Inggris 20 November 2025, 10:48
-
Konflik Internal Memanas, Napoli Siap Depak Antonio Conte Demi Xavi Hernandez?
Liga Italia 20 November 2025, 10:29
-
Liverpool Bisa Bernafas Lega! MU Tidak Ikut Kejar Antoine Semenyo
Liga Inggris 20 November 2025, 10:26
-
Update Ranking BWF 2025: Para Pebulu Tangkis Indonesia di Peringkat Berapa?
Bulu Tangkis 20 November 2025, 08:51
-
Apes! Niat Tambal Sulam Skuad, Bek Muda Barcelona Justru Divonis Cedera Parah
Liga Spanyol 20 November 2025, 08:42
-
Bintang PSG Fabian Ruiz Buka Suara: Saya Ingin Pensiun di Real Betis!
Liga Spanyol 20 November 2025, 08:35
-
Jadwal Lengkap Turnamen Bulu Tangkis BWF 2025: Ayo, Dukung Indonesia!
Bulu Tangkis 20 November 2025, 08:34
LATEST EDITORIAL
-
Starting XI Bintang Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Ada Szoboszlai, Mbeumo, dan Lainnya
Editorial 19 November 2025, 22:13
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
























KOMENTAR